Komisi C Tinjau Rehab Rumah Warga yang Sempat Roboh dan Viral di Medsos

Agus Riyadi
Rehab rumah Nenek Sri Utami dimulai dengan pembuatan pondasi. INews/Agus Riyadi

KENDAL, iNewsSemarang.id - Anggota Komisi C DPRD Kendal, Muhammad Tommy Fadlurahman meninjau proses pembangunan rehab rumah warga tidak mampu di daerah pemilihannya. Rumah yang direhab merupakan rumah Nenek Sri Utami (61) warga Dukuh Jambet Sari, Desa Krajankulon Kecamatan Kaliwungu yang sempat viral, karena terasnya roboh namun tak kunjung mendapat bantuan.

Kini rumah tidak layak huni milik Nenek Sri Utami mulai diperbaiki. Sentuhan bantuan ini datang dari Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kabupaten Kendal.

Proses pembangunan yang diperkirakan hingga sepuluh hari ke depan di awali dengan sebuah acara doa bersama yang dihadiri Wakil Ketua III Baznas Syaifudin, Camat Kaliwungu, Nung Tubeno dan Kades Krajankulin Abdul Latif.

Muhammad Tommy Fadlurahman usai meninjau proses pembangunan rehab rumah menyampaikan rasa terima kasihnya kepada pemerintah atas kepedulian Baznas Kendal terhadap warga kurang mampu

"Hadirnya Baznas dalam rehab rumah warga kurang mampu ini merupakan wujud dari kemanfaatan dari Baznas, sehingga langsung bisa dirasakan oleh masyarakat," kata Gus Tommy sapaan akrabnya, Senin (14/2/2022).

Ucapan terimakasih juga disampaikan Gus Tommy kepada Camat Kaliwungu dan Kades Krajan Kulon yang sudah gigih mengupayakan warganya agar mendapat bantuan.

Camat Kaliwungu, Nung Tubeno mengatakan, bantuan rehab rumah warga kurang mampu dari Baznas di tahun ini ada dua rumah. Rumah tersebut berada di Desa Krajankulon dan Sarirejo. 

"Ini sangat kita syukuri. Mudah-mudahan bermanfaat," katanya.

Dikatakan, progam rehab rumah merupakan salah satu progam Pemerintah Kabupaten Kendal yang dilakukan melalui Baznas Kendal. Namun demikian, bantuan rehab rumah warga kurang mampu juga ada yang datang dari Pemprov Jateng maupun dari pemerintah pusat.

Ucapan terima kasihnya kepada Baznas juga datang dari Kades Krajankulon, Abdul Latif. Ia juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Gus Tommy selaku anggota DPRD Kendal yang telah mengawal bantuan untuk warganya.

Dalam kesempatan tersebut, Nenek Sri Utami dengan mata berkaca-kaca juga menyampaikan ucapan terimakasih kepada Baznas, Komisi C, Camat Kaliwungu dan Kades Krajan Kulon yang telah membantu merehab rumahnya. "Saya sangat berterima kasih sekali kepada semua yang membantu merehab rumah ini," ucapnya.

Janda yang sudah lima tahun lalu ditinggal mati suaminya ini mengaku menempati rumah tersebut dengan anaknya yang bekerja degan hasil pas-pasan. Ia juga mengaku tak mampu untuk merehab rumahnya, sehingga rumah yang sudah rusak dibiarkan tidak diperbaiki.

"Tinggal dengan anak saya ini saja semua kebutuhan makan dari anak saya semua. Penghasilannya pas-pasan, bagaimana bisa memperbaiki," ungkapnya.

Sementara itu, Wakil Ketua III Baznas Kendal Syaifudin berharap rumah yang dibantu Baznas bisa lebih memiliki kemanfaatan bagi pemiliknya. 

Terkait total biaya yang diberikan dalam rehab rumah, ia mengaku bahwa anggarannya menyesuaikan dengan kebutuhan yang diperlukan. 

"Kebutuhan sesuai RABnya berapa nanti akan dicukupi," ujarnya.

Editor : Agus Riyadi

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network