Apel Dansat, Pangdam Diponegoro: Komandan Satuan Harus Berkarakter, Punya Inovasi dan Kreatifitas

Ahmad Antoni
Pangdam IV Diponegoro, Mayjen TNI Deddy Suryadi, secara resmi membuka Apel Komandan Satuan Kodam IV/Diponegoro TA 2024. (IST)

“Komandan Satuan harus menjadi pemimpin yang memiliki karakter, mempunyai inovasi, dan kreatifitas untuk pengembangan serta kemajuan satuan. Keberhasilan dan prestasi sebuah satuan hanya bisa diraih dengan manajemen kepemimpinan yang berkualitas dan melalui proses dan perjuangan yang panjang,” tegasnya.

Menurutnya, perwira harus memahami dan selanjutnya mengaplikasikannya guna mewujudkan prajurit yang profesional, responsif, Integratif, Modern, dan Adaptif (PRIMA) sehingga siap melaksanakan tugas pokok di satuan masing-masing.

Pangdam juga memberikan penekanan kepada para Komandan Satuan untuk meningkatkan peran Komandan Satuan dalam menyelenggarakan  pembinaan teritorial guna mewujudkan kemanunggalan TNI dan rakyat, memelihara jiwa korsa serta rasa persaudaraan.

Kemudian sikap gotong royong dan guyup rukun diantara anggota yang dipimpin untuk mewujudkan soliditas satuan, serta meningkatkan sinergitas TNI-Polri dan hindari sikap arogan yang berpotensi menimbulkan gesekan antara TNI dengan Polri, maupun dengan masyarakat.


 

Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network