Timnas Indonesia Bisa Lolos ke Putaran Ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026, Ini Syaratnya

Ramdani Bur
Timnas Indonesia masih bisa lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. (Instagram)

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Timnas Indonesia masih bisa lolos ke putaran ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona  Asia menarik diulas. 

Skuad Garuda tumbang 0-2 dari Irak di matchday kelima Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia yang berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Kamis (6/6/2024) sore WIB.

Sementara di laga lain Grup F, Vietnam menang dramatis 3-2 atas Filipina. Alhasil kelar matchday kelima Grup F, Irak kokoh di puncak dengan 15 poin, disusul Timnas Indonesia di posisi dua dengan 7 angka, Vietnam di tempat ketiga dengan 6 poin dan Filipina di posisi juru kunci dengan 1 angka.

Sampai Grup F menyisakan satu matchday lagi, baru Irak yang memastikan lolos ke babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia. Satu slot lagi bakal diperebutkan Timnas Indonesia dan Vietnam.

Di matchday pamungkas Grup F, Timnas Indonesia akan menjamu Filipina pada Selasa, 11 Juni 2024 pukul 19.30 WIB. Sementara di laga lain, Vietnam tandang ke markas Irak pada Rabu, 12 Juni 2024 pukul 01.00 WIB. 

Bagaimana jika laga Irak vs Vietnam berakhir imbang dan di saat bersamaan Timnas Indonesia tumbang dari Filipina? Andai kondisi ini terjadi, perolehan poin Timnas Indonesia dan Vietnam sama-sama tujuh. Kemudian bakal dilihat selisih gol mana yang lebih baik.

Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network