SEMARANG. iNewsSemarang.id – Rumah Sakit (RS) Samsoe Hidajat resmi beroperasi. Peresmian ditandai pemotongan pita oleh Wali Kota Semarang Hevearita Gunaryanti Rahayu, Senin (10/6/2024).
Diresmikannya RS Samsoe Hidajat ini menambah daftar fasilitas kesehatan di Kota Semarang. RS yang berlokasi di Jalan RE Martadinata, Arteri Utara ini menjadi rumah sakit ke-16.
Rumah sakit Tipe C ini dilengkapi 103 tempat tidur dengan 160 tenaga kesehatan (nakes) dan non-nakes.
Direktur Utama RS Samsoe Hidajat, Retnoningsih menyebut RS Samsoe Hidajat mengusung chronic degenerative disease management dengan pendeketan patient-centered care dsn value based care untuk mencegah angka komplikasi.
Menurut dia, RS Samsoe Hidajat berkomitmen menjadi rumah sakit unggul yang memberikan layanan kesehatan bermutu dan terjangkau.
"Setiap RS pasti ada layanan tersendiri. Yang penting, kami bsa terjangkau bagi masyarakat karena belum tentu masyarakat tercover BPJS," katanya usai grand opening.
Selanjutnya, rumah sakit di Semarang Barat ini juga bersiap untuk bisa lolos akreditasi agar pasien dengan jaminan kesehatan BPJS bisa terlayani di RS Samsoe Hidajat.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait