Potret Puluhan Ribu Jemaah MTA Shalat Idul Adha di Kompleks Stadion Manahan Solo

Ahmad Antoni
Puluhan ribu jemaah Majelis Tafsir Alquran (MTA) menjalankan shalat Idul Adha 1445 Hijriah di Kompleks Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (16/6/2024). (Antara)

SOLO, iNewsSemarang.id - Puluhan ribu jemaah Majelis Tafsir Alquran (MTA) menjalankan shalat Idul Adha 1445 Hijriyah di Kompleks Stadion Manahan Solo, Jawa Tengah, Minggu (16/6/2024).

Bertindak sebagai imam dan khatib yakni pimpinan MTA Nur Kholid. Jemaah yang hadir tidak hanya dari Kota Solo tetapi juga beberapa daerah lain di Solo Raya, di antaranya Sragen, Karanganyar, dan Sukoharjo.

"Jemaah yang hadir tidak cuma dari Solo tapi ada beberapa warga di perbatasan Solo yang ikut shalat di sini," kata Ketua Panitia Shalat Idul Adha Suprapto dikutip dari Antara.

Ia menyebutkan jika melihat kapasitas untuk shalat, ada sekitar 30.000 anggota jemaah yang datang.

Ia mengatakan pada khotbah shalat Id mengangkat tema tentang Islam, Iman, dan Ihsan.

Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network