Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong dan 2 Pemain Disanksi AFC, Ini Penyebabnya

Reynaldi Hermawan
Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong. (Foto: REUTERS)

JAKARTA, iNewsSemarang.id – Pelatih Timnas Indonesia Shin Tae-yong, Justin Hubner dan Ivar Jenner disanksi AFC, buntut aksi protes mereka di Piala Asia U-23 2024. 

Shin Tae-yong dihukum karena mengkritik wasit saat konferensi pers. Sedangkan Jenner dan Hubner melayangkan kritik via media sosial.

Mereka geram karena banyak keputusan kotroversial saat Indonesia melawan tuan rumah Qatar. Akibatnya AFC mengeluarkan sanksi tegas kepada ketiganya berupa denda. 

"Perilaku buruk dengan membuat konten di media sosial berupa penghinaan dan mempertanyakan integritas hasil pertandingan, kompetisi, dan Qatar sebagai tuan rumah," tulis AFC dalam rilis mereka, Jumat (28/6/2024).

Shin Tae-yong mendapatkan denda 7.500 dolar AS atau setara Rp122 juta. Sedangkan Hubner dan Jenner lebih kecil yakni 5.000 dolar AS  atau setara Rp81 juta.

Pada Piala Asia U-23 2024, Timnas Indonesia finis di peringkat keempat. Garuda Muda tumbang 1-2 dari Irak dalam perebutan tempat ketiga.

Namun perjuangan Timnas Indonesia U-23 begitu luar biasa. Ernando Ari dan kolega sempat mengalahkan Korea Selatan di perempat final via adu penalti.
 

Editor : Ahmad Antoni

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network