Anantyo Thigo Haryo dan Chairunisa Ardelia Dinobatkan jadi Mas Mbak Jawa Tengah 2024

Ahmad Antoni
Kenang Semarang Anantyo Thigo Haryo dan Putri Solo Chairunisa Ardelia terpilih jadi Mas Mbak Jawa Tengah 2024. (Foto A.Antoni)

SEMARANG, iNewsSemarang – Kenang Semarang Anantyo Thigo Haryo dan Putri Solo Chairunisa Ardelia terpilih jadi Mas Mbak Jawa Tengah 2024. Keduanya menyingkirkan 32 finalis lainnya dalam perhelatan Final Pemilihan Mas Mbak Jawa Tengah di Hotel UTC, Kota Semarang, Sabtu (21/9/2024) malam.

Sementara juara 2 Mas Mbak diraih  Andi Setya Gunawan asal Kabupaten Banjarnegara dan  Lintang Gaisha dari Kabupaten Wonosobo. Sedangkan juara 3 direbut  Syahrul Habib Maulana asal Kabupaten Jepara dan Salsabila Sajida Nufus dari Kabupaten Tegal.

Untuk juara harapan 1 diraih dari Yusuf Sani asal Kabupaten Semarang dan Natasha Kayla Ananta dari Kabupaten Kebumen, dan juara harapan 2 Bahrul Riziq asal KabupatenTegal dan Andina Dyah Pramesti Satuhu dari Kabupaten Wonogiri.

Acara Final Pemilihan Mas Mbak Jawa Tengah 2024 berlangsung meriah penuh warna-warni. Acara semakin gegap gempita dengan kehadiran para suporter/pendukung masing-masing finalis dari 33 kabupaten/kota di Jawa Tengah.

Pj Gubernur Jateng Nana Sudjana mengatakan,Mas Mbak Jawa Tengah 2024 didorong menjadi duta sekaligus wajah promosi pariwisata dan budaya di wilayahnya. Sebab, sektor ini memiliki multiplayer effect di berbagai bidang.

"Harapan kita dengan adanya Mas Mbak Jateng mampu meningkatkan promosi pariwisata dan budaya di Jawa Tengah. Sehingga akan lebih dikenal di tingkat nasional bahkan internasional," kata Nana.

Menurutnya, Potensi wisata Jawa Tengah cukup melimpah. Mulai dari wisata alam, wisata budaya, hingga situs-situs yang memiliki nilai sejarah. Potensi tersebut perlu terus dilakukan peningkatan,  pembenahan, dan penataan objek wisata. Selain itu, daya tarik wisatawan domestik dan mancanegara juga harus digenjot. 

Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network