MAGELANG, iNewsSemarang.id – Jadwal dan link live streaming PSIS Semarang vs Persija Jakarta ada di bagian bawah artikel ini. Duel kedua tim pada pekan kedelapan Liga 1 2024/25 berlangsung di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Kamis (17/10) malam WIB.
Laskar Mahesa Jenar-julukan PSIS dan Tim Macan Kemayoran-julukan Persija sama-sama bertekad memutus tren negative dalam beberapa pertandingan terakhir ini.
PSIS yang hanya meraih satu angka dari empat laga terakhir saat ini ada di peringkat 14 klasemen sementara Liga 1 dengan raihan tujuh poin. Perolehan angka Laskar Mahesa Jenar ini hanya terpaut tiga angka dari Semen Padang di peringkat 16 yang masuk zona degradasi.
Kali terakhir tim besutan Gilbert Agius meraih kemenangan terjadi pada akhir Agustus lalu. Saat itu Septian David Maulana dkk mengandaskan tim promosi Liga 1, PSBS Biak, dengan skor 1-0.
Tentunya sebagai tuan rumah, Laskar Mahesa Jenar berharap dapat memutus tren negatif di laga melawan Persija.
Sementara Persija menyiapkan skenario tanpa pemain Timnas yakni Rizky Ridho, Witan Sulaeman, dan Muhammad Ferarri.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait