Polda Jateng Beri Pelatihan Wirausaha bagi 750 Personel Polri yang Akan Pensiun, Ini Tujuannya

Ahmad Antoni
Polda Jateng mengadakan kegiatan Latihan Keterampilan (Latpram) Tahun Anggaran 2024, dalam rangka mempersiapkan masa pensiun yang sejahtera dan berkualitas bagi personel Polri. (Ist)

"Rekan-rekan harus mempersiapkan diri menghadapi masa pensiun nanti, termasuk terobosan kreatif yang harus disiapkan. Yang paling penting saat pensiun adalah tetap sehat, sehingga masa pensiun bisa dinikmati bersama keluarga tercinta," ujarnya.

Menurutnya, latihan keterampilan ini bertujuan untuk memberikan bekal yang bermanfaat bagi para personel Polri, baik secara mental maupun fisik, agar lebih siap menghadapi masa pensiun. 

Dengan adanya pelatihan ini, diharapkan para personel Polri yang akan pensiun memiliki bekal yang cukup selama 4-5 tahun menjelang masa purna tugas. Setelah pensiun, mereka diharapkan dapat menekuni dunia wirausaha dan menikmati masa pensiun dengan bahagia bersama keluarga

Brigjen Agus mengajak seluruh peserta pelatihan untuk mengikuti kegiatan ini dengan baik dan sungguh-sungguh, guna mempersiapkan masa pensiun yang sejahtera dan penuh kebahagiaan di tengah keluarga.

“Ikuti pelatihan ini dengan baik sehingga dapat mempersiapkan masa pensiun rekan-rekan yang bahagia di tengah keluarga,” jelasnya.
 

Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network