Shin Tae-yong bakal Coret 4 Pemain Jelang Laga Timnas Indonesia Vs Jepang, Siapa Saja?

Ramdani Bur
Para pemain Timnas Indonesia menjalani latihan jelang lawan Jepang. (MPI/Aldi Chandra)

Muhammad Ferarri disinyalir kalah saing dari bek-bek beken di Timnas Indonesia seperti Kevin Diks, Jay Idzes, Jordi Amat, Justin Hubner hingga Rizky Ridho. Belum lagi ada Sandy Walsh, Calvin Verdonk dan Nathan Tjoe A-On yang bisa dimainkan sebagai bek tengah.

Sementara Yance Sayuri, kalah saing dari pemain-pemain top di posisi wing back kiri Timnas Indonesia seperti Pratama Arhan, Shayne Pattynama, Nathan Tjoe A-On hingga Calvin Verdonk. Bagaimana dengan Hokky Caraka?

Di dua FIFA Matchday terakhir, Shin Tae-yong selalu mencoret satu hingga dua penyerang tengah. Hokky Caraka berpotensi kena coret kali ini. Shin Tae-yong diprediksi memilih memasukkan nama Rafael Struick, Ragnar Oratmangoen dan Ramadhan Sananta.

Siapa-siapa saja nama yang dicoret Shin Tae-yong baru diketahui beberapa jam sebelum kick off Timnas Indonesia vs Jepang. Harapannya, siapa pun pemain yang dipanggil bisa memberikan hasil optimal kepada Timnas Indonesia.

Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network