Skenario Timnas Indonesia Lolos Otomatis ke Piala Dunia 2026, Yuk Garuda Bisa!

Abdul Haris
Para pemain dan offisial Timnas Indonesia foto bareng di SUGBK. (MPI/Aldi Chandra)

Setelah itu, Indonesia akan menjamu China di SUGBK pada 5 Juni 2025, dan terakhir sowan ke Jepang pada 10 Juni 2025. 

Jika bisa memenangkan dua laga kandang tersisa kontra Bahrain dan China, Indonesia minimal akan finis di empat besar melaju ke putaran keempat. 

Namun, pasukan Shin Tae-yong bisa meraih lebih dari itu, yakni berpeluang lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Syaratnya, Tim Garuda harus mencuri kemenangan di kandang Australia. 

Jika skenario itu terjadi, Timnas Indonesia akan mengumpulkan 15 poin. Dengan jumlah tersebut, Tim Garuda berpeluang finis kedua, dengan syarat Jepang terus dominan dan selalu menang di empat laga sisa. 

Selain itu, skenario Timnas Indonesia finis kedua bisa terjadi jika empat kontestan lain, yakni Australia, Arab Saudi, Bahrain dan China kembali kehilangan poin selain kalah dari Jepang. 

Skenario Timnas Indonesia Lolos Otomatis ke Piala Dunia 2026

-Indonesia menang atas Bahrain, China, dan Australia.
-Jepang selalu menang atas Bahrain, Arab Saudi dan Australia di sisa laga.
-4 kontestan lain yakni Australia, Arab Saudi, Bahrain dan China, kehilangan poin selain kalah dari Jepang. 


 

Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network