SEMARANG, iNewsSemarang.id – Polda Jateng melakukan rekonstruksi kasus penembakan yang dilakukan Aipda Robig Zaenudin (38), anggota Sat Resnarkoba Polrestabes Semarang, yang menewaskan Gamma Rizkynata Oktafandy (17), siswa SMK Negeri 4 Semarang.
Berikut fakta-fakta rekonstruksi penembakan Gamma yang digelar di 6 lokasi dengan 44 adegan di Kota Semarang, Jawa Tengah, pada Senin (30/12/2024):
1. Aipda Robig Tak Terancam saat Umbar Tembakan
Aipda Robig terbukti tidak dalam posisi terancam saat mengumbar tembakan di Jalan Candi Penataran Raya, tepatnya di depan Alfamart, Kecamatan Semarang Barat. Tak hanya itu, Gamma yang saat itu tengah berboncengan dengan 2 orang lain; M dan D, menaiki sepeda motor Honda Vario warna merah, juga tidak membawa senjata tajam. “Jadi Aipda R (Robig) memang sudah terbukti itu excessive action, perbuatan yang tidak seharusnya dilakukan, perbuatan yang berlebihan, tidak perlu ditembakkan ke anak-anak tersebut,” kata Kabid Humas Polda Jateng Kombes Pol Artanto. “Walaupun anak-anak itu dikira begal ya, karena tidak membahayakan bagi Aipda R, ya ini koreksi buat yang bersangkutan,” ujarnya.
2. Pakai Baju Tahanan dan Tangan Terborgol
Saat rekonstruksi di Jalan Candi Penataran Raya, Aipda Robig awalnya dalam kondisi terborgol, memakai baju tahanan warna biru bertuliskan Dit Tahti Polda Jateng. Dengan tetap mendapatkan pendampingan pengamanan dari Provost, Robig dilepas borgolnya dan memulai adegan rekonstruksi.
Di situ terlihat, Robig berkendara ke arah wilayah kota, dari selatan ke utara, menaiki sepeda motor matic jenis N Max warna biru nomor polisi H 3298 JG. Dari arah berlawanan, melaju 3 sepeda motor matic. Motor pertama ditumpangi 3 orang, Gamma di tengah. Motor kedua dan ketiga ditumpangi 2 orang. Semuanya diumbar tembakan oleh Robig.
3. Ngaku Melepas Tembakan Peringatan Pertama
Robig sebelum menembaki mereka juga terlihat memutar sepeda motornya yang awalnya di tepi jalan, ke tengah. Dia lalu turun dari sepeda motor, mengeluarkan pistol dari pinggang dan menembaki. Saat rekonstruksi, Robig mengaku melepaskan tembakan peringatan pertama, baru menembaki anak-anak tadi dari jarak dekat.
4. Kronologi Korban Berpapasan dengan Aipda Robig
Kombes Artanto menambahkan, anak-anak tersebut terlibat saling kejar dengan kelompok lain setelah sebelumnya bertemu untuk perkelahian. “Tapi perkelahian antar-kelompok itu tidak jadi, karena salah satu kelompok bawa sajam atau celurit, akhirnya mereka kembali ke motor, bukan bubar namun mengambil senjata tajam masing-masing dan terjadi aksi kejar sepeda motor,” ujar Artanto.
Saat sampai di lokasi, sebut Artanto, di situlah mereka berpapasan dengan Aipda Robig. “Yang mengejar balik kanan, di situlah peristiwa penembakan terjadi,” ungkapnya.
5. Aipda Robig Disoraki Warga
Warga di sekitar Jalan Candi Penataran tampak berkerumun mendekat lokasi rekonstruksi. Beberapa dari mereka tampak menyoraki Aipda Robig. Tampak di beberapa adegan ada saling klaim posisi yang benar, antara korban, saksi dan tersangka. Jaksa penuntut umum dari Kejati Jateng juga ada di lokasi rekontruksi, selain pengacara dan keluarga korban.
6. Perbedaan Saksi dan Tersangka soal Kronologi
Dirreskrimum Polda Jateng Kombes Pol Dwi Subagio menjelaskan pihaknya sudah mengantongi bukti forensik CCTV, hingga jejak digital di ponsel-ponsel mereka yang terlibat di sana. “Ada perbedaan saksi dan tersangka (kronologi), itu sah-sah saja, kami didukung bukti forensik CCTV dan jejak digital, nanti terlihat mana yang sesuai dengan faktanya ya,” kata Kombes Dwi yang juga memimpin langsung rekonstruksi.
7.Aipda Robig Banyak Mengatur Saksi-saksi
Pada rekonstruksi di depan Alfamart, Aipda Robig terlihat banyak mengatur saksi-saksi. Di antaranya; soal posisi sepeda motor yang ditumpangi para saksi-saksi sekaligus korban penembakan itu. “Banyak diatur-atur (kejanggalan), kayak saksi-saksi tadi kan banyak yang disuruh seperti ini, seperti ini. itu kan harusnya kan yang tahu, lebih tahu kan saksi-saksi ya, jadi posisi dia di mana, posisinya seperti apa, kan saksi yang tahu,” kata Andi Prabowo (44), ayah Gamma.
8. Aipda Robig Ngaku Posisi Terjatuh saat Penembakan Terakhir
Saat penembakan yang terakhir, Aipda Robig juga bersikukuh menembak dalam posisi terjatuh karena sepeda motor yang ditumpangi anak-anak itu terlalu dekat dengannya. Pengacara Aipda Robig, Herry Darman juga tampak menghadiri rekonstruksi. “Kalau pengacaranya tersangka maunya ngatur-ngatur terus, saksi-saksi pun tadi diatur jaraknya, saya sudah sampaikan jangan mau diatur siapapun, tidak boleh. Harus sesuai dengan apa yang diketahui, dilihat dan dirasakan oleh saksi,” timpal kuasa hukum keluarga Gamma, Zainal Abidin Petir di lokasi rekonstruksi.
9. Penembakan Jarak Dekat dan Langsung ke Arah Korban
Pada rekonstruksi itu juga terkuak, Robig mengumbar peluru dengan jarak yang dekat, mulai 3 meter hingga 2 meter. Penembakan langsung ke arah para korban. Saat rekonstruksi juga terkuak Gamma ditembak dari jarak dekat, sekira 3 meter. Saat itu posisi Gamma berboncengan sepeda motor Vario merah, dikemudikan saksi M dan di belakang Gamma juga membonceng lagi saksi D. Motor ditumpangi 3 orang.
10. Aipda Robig Sempat Cari Korban dan Rumah Sakit
Dirreskrimum Polda Jateng menyebut, setelah melakukan penembakan, tersangka Aipda Robig mencari keberadaan para korban termasuk mencari ke rumah sakit.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait