KH sempat menyatakan bahwa korban jatuh dalam keadaan berpakaian, namun setelah didesak, ia mengaku bahwa saat kejadian korban dalam keadaan telanjang. Ia mengenakan pakaian kembali pada korban agar terlihat seperti pingsan biasa sebelum memanggil petugas hotel.
Saat ditemukan, korban masih mengenakan celana pendek dan kaos setengah terbuka. Namun polisi menduga kuat bahwa korban meninggal dunia saat berhubungan badan, setelah mengonsumsi obat kuat.
Jenazah korban kemudian dievakuasi oleh tim medis ke RSUD Soewondo Kendal untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut. Sementara itu, barang-barang milik korban seperti pakaian, bungkus obat kuat, dan sepeda motor turut diamankan sebagai barang bukti.
KH saat ini masih dimintai keterangan oleh penyidik di Mapolsek Kaliwungu. Kasus ini dalam penanganan lebih lanjut oleh pihak kepolisian untuk memastikan penyebab pasti kematian korban.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait