SEMARANG, iNewsSemarang.id - Astra Credit Companies (ACC mengungkap seluk beluk mengenai perusahaan pembiayaan, termasuk memberikan tips cara aman dan nyaman manfaatkan perusahaan pembiayaan.
Tips itu dibagian ACC sebagai grup perusahaan pembiayaan saat menggelar media gathering di Semarang pada Kamis, 22 Mei 2025. Acara tersebut dihadiri oleh EVP Corporate Secretary & Corporate Counsel Bagus Dwiantho, Legal Business Head Ikhsan Abdillah.
Kemudian, Regional Retail Operation Business Head Jawa Tengah Thedy Suanda, Regional Retail AR Management Head Jawa Bagian Timur Tengah Bambang Edi, Regional Retail Recovery Management Head Jawa Bagian Timur Tengah Iswanto dan Branch Manager ACC Semarang Luthfi Na’im.
ACC aktif menggandeng media massa sebagai mitra strategis dalam menyampaikan informasi seputar cara kerja perusahaan pembiayaan, hak dan kewajiban customer hingga tips aman dan nyaman manfaatkan perusahaan pembiayaan. Melalui edukasi media yang berkelanjutan, masyarakat diharapkan lebih cermat dan bijak dalam mengakses produk-produk pembiayaan.
EVP Corporate Secretary & Corporate Counsel Bagus Dwiantho mengatakan bahwa ACC berkomitmen untuk terus bekerja sama dengan media dalam membangun pemahaman yang benar mengenai pembiayaan.
“Sesuai dengan misi ACC To Promote Credit for A Better Living, ACC berkomitmen untuk membantu meningkatkan kehidupan masyarakat lewat pembiayaan,” kata Bagus.
“Kami menyelenggarakan media gathering ini karena media memiliki peran penting dalam menjembatani informasi yang akurat dan mudah dipahami oleh publik sehingga diharapkan dapat meningkatkan pemahaman masyarakat akan manfaat dan risiko pembiayaan,” ujarnya.
Berikut 4 tips kredit mobil yang aman dan nyaman.
1. Pilihlah produk pembiayaan sesuai dengan kemampuan.
Memiliki mobil impian secara kredit akan membutuhkan komitmen dalam pembayaran uang muka serta pembayaran cicilan selama masa tenor hingga lunas. Pastikan pembayaran cicilan kredit ini aman secara cash flow keuangan bulanan.
Editor : Ahmad Antoni
Artikel Terkait