PSIS Semarang Batal Diakuisisi Bos Malut United, Ada Apa?

Ahmad Antoni
PSIS batal diakuisi. Foto: Istimewa

SEMARANG, iNewsSemarang.id – Kabar mengejutkan datang dari PSIS Semarang.  Rencana penjualan saham PT Mahesa Jenar Semarang (PT MJS) selaku entitas pengelola klub PSIS Semarang pada calon investor batal.

Padahal penjajakan dan negosiasi penjualan telah dilakukan oleh PT MJS dengan calon investor. Tetapi, kedua pihak belum menemukan kesepakatan.

"Pemegang Saham Pengendali PT Mahesa Jenar Semarang (PT MJS) selaku entitas pengelola klub PSIS Semarang, dengan ini menyampaikan pernyataan resmi terkait perkembangan proses negosiasi penjualan saham kepada calon investor," kata Joni Kurnianto, Juru Bicara dari Pemegang Saham Pengendali PT MJS dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (15/11).

Joni menjelaskan, setelah melalui rangkaian pembahasan yang berlangsung secara intensif dalam beberapa waktu terakhir, Pemegang Saham Pengendali PT MJS menegaskan bahwa rencana penjualan dan akuisisi saham tersebut secara resmi dinyatakan batal.

Keputusan ini diambil setelah mempertimbangkan bahwa tidak tercapai titik temu yang memadai pada sejumlah aspek material yang menjadi dasar transaksi.

"Kedua pihak telah melakukan berbagai upaya untuk mencapai kesepakatan yang adil dan seimbang, namun terdapat beberapa hal fundamental yang tidak dapat disatukan," ujarnya.

Dengan mengutamakan kepentingan PSIS Semarang, keberlanjutan klub, serta komitmen terhadap seluruh pemangku kepentingan maka Pemegang Saham Pengendali PT MJS memutuskan untuk menghentikan proses penjajakan dengan calon investor.

Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network