YOGYAKARTA, iNewsSemarang.id - Komunitas Obar-Abir siap menjadi garda terdepan dalam memberantas tindak kejahatan jalanan. Hal ini dilakukan seiring dengan meningkatnya kejahatan jalanan yang kerap disebut klitih hingga mengakibatkan jatuhnya korban jiwa.
Ketua Obar-Abir Yogyakarta, RM Acun Hadiwijoyo mengatakan, komunitasnya meiliki anggota yang jumlahnya mencapai 1.800 orang dari berbagai elemen di masyarakat yang tersebar di beberapa wilayah. Mereka berasal dari berbagai prajurit inti dan prajurit simpatisan yang akan melakukan ronda di jalanan untuk mencegah aksi klitih.
“Klitih ini sudah meresahkan masyarakat. Hampir setiap malam terjadi di Yogyakarta dan beberapa pelaku yang ditangkap dilepas dengan dalih di bawah umur, belum melakukan penganiayaan dan berbagai hal lain,” kata Acun, Selasa (5/4/2022).
Atas kondisi itulah, banyak sekali aksi kejahatan jalanan yang semakin merajalela. Mereka yang kedapatan membawa senjata tajam telah dikenai sanksi Undang-Undang Darurat.
“Kami bukan untuk menyaingi kepolisian, tetapi kami siap bersinergi bahu membahu memberantas klitih untuk mewujudkan Yogyakarta yang aman, nyaman dan tentram,” katanya.
Editor : Agus Riyadi
Artikel Terkait