get app
inews
Aa Read Next : Pastikan Keamanan Bharada E, Polri: Perlindungan Tetap Dilakukan

Sedih dan Pasrah, Keluarga Bharada E: Kami Yakin Pertolongan Tuhan Nyata

Selasa, 09 Agustus 2022 | 23:00 WIB
header img
Paman Bharada E, Roy Pudihang di Manado. Foto : iNewsSulut.id

MANADO, iNewsSemarang.id - Keluarga Bharada E atau Richard Eliezer Pudihang di kampung halamannya di Manado saat ini sedang sedih, malu dan tertekan. Betapa tidak, kasus penembakan yang menyebabkan Brigadir J tewas telah menyeret Bharada E jadi tersangka.

Roy Pudihang, paman Bharada E mengaku tertekan, malu, sedih lantaran kasus hukum yang menjerat Bharada E. Ia meminta agar Ichad (Bharada E) tetap tabah, tegar dan kuat serta berserah kepada Tuhan agar semuanya selesai dengan baik.

"Papa bersedih, keluarga di Manado juga sedih. Jadi papa minta Ichad tabah, tegar dan kuat serta tetap mengandalkan Tuhan, semoga semuanya akan selesai dengan baik." Ujarnya, Selasa (9/8/2022).

Roy juga menuturkan bahwa keluarga hanya bisa pasrah dan berdoa siang malam agar Bharada E diberi perlindungan dan kasus ini cepat selesai lantaran banyak sekali tekanan yang dihadapi keluarga besar.

"Apa pun hasilnya, kalau memang Ichad dihukum, kami keluarga sudah pasrah. Kami yakin pertolongan Tuhan akan nyata kepada anak kami," ujarnya.

"Kita berdoa, Tuhan pasti tolong. Tuhan akan angkat segala pergumulan kita saat ini," pungkasnya.

Terakhir, roy berpesan kepada keponakannya agar berkata jujur saja selama pengusutan dan berserah kepada Tuhan. Mg - Fariz

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut