get app
inews
Aa Text
Read Next : Pastikan Keamanan Bharada E, Polri: Perlindungan Tetap Dilakukan

Gandeng Puslabfor Polri, Pagi Ini Komnas HAM Gelar Uji Balistik Senjata yang Tewaskan Brigadir J

Rabu, 10 Agustus 2022 | 10:10 WIB
header img
Komnas HAM bersama Puslabfor Polri akan melakukan uji balistik senjata dalam peristiwa penembakan Brigadir J pagi ini. Foto : iNews.id

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (Komnas HAM) bersama Puslabfor Polri akan melakukan uji balistik dalam kasus tewasnya Brigadir J dirumah Mantan Kadiv Propam Ferdy Sambo. 

Menurut informasi, pemeriksaan akan dilakukan pada pukul 10.00 WIB pagi ini, di Komnas HAM, Jakarta Pusat, Rabu (10/8/2022).

Uji balistik ditujukan guna mendalami administrasi kepemilikan senjata tersebut, terkait jenis dan lain sebagainya. Hal tersebut disampaikan oleh Komisioner Komnas HAM, Choirul Anam saat memberikan keterangan kepada media, Selasa (10/8/2022).

"Kami juga ingin di uji balistik ini juga ditunjukkan administrasi kepemilikannya. Kalau itu pistol, ya itu pistol siapa, dan lain sebagainya," ujarnya.

Lebih lanjut Anam menjelaskan bahwa pemeriksaan juga dilakukan sebagai bagian dari komitmen tegas dari Presiden agar kasus tersebut dapat dibuka secara transparan dan akuntabel.

"Sehingga memang seperti semangat kita semua, semangat Pak Presiden, Pak Kapolri, keluarga di Jambi dan sebagainya, itu proses ini harus terbuka. Tidak hanya soal hasil tapi prosesnya sendiri juga harus dibuka," pungkasnya. Mg - Fariz

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut