Terancam Gagal Lolos Piala Asia U-17, Bima Sakti Minta Maaf: Ini Kesalahan Saya
Senin, 10 Oktober 2022 | 00:50 WIB
Sebagaimana diketahui, dengan kekalahan telak tersebut Timnas Indonesia U-17 gagal lolos secara otomatis ke putaran final Piala Asia U-17 2023 karena kekalahan telak ini.
Sebelum pertandingan di Stadion Pakansari, Bogor, Minggu (9/10/2022) malam WIB, Garuda Muda berpeluang besar untuk lolos langsung ke putaran final Piala Asia U-17 2023 jika mampu meraih satu poin saja atas Malaysia. Namun, nyatanya mereka tak berdaya di hadapan Harimau Muda hingga dilibas dengan skor 1-5.
Indonesia finis di posisi kedua Grup B dengan nilai 3 dan selisih gol -3. Dengan hasil tersebut, nyaris mustahil bagi Garuda Asia lolos dari jalur runner up terbaik.
Editor : Sulhanudin Attar