get app
inews
Aa Read Next : Viral Sopir Mobil Merah Tabrak Polisi di Kudus hingga Nyangkut di Kap, Pelaku jadi Tersangka

Hadirkan Generasi Terbaru, Toyota Tetap Pertahankan Nama Kijang Selama 45 Tahun, Ini Alasannya

Kamis, 24 November 2022 | 22:49 WIB
header img
Generasi Toyota Kijang yakni terbaru Kijang Innova Zenix . Foto : M Fadli Ramadan

JAKARTA, iNewsSemarang.idToyota masih mempertahankan nama Kijang hingga saat ini. Baru-baru ini, Toyota meluncurkan Kijang Innova generasi ketujuh dengan sejumlah perubahan besar pada desan, fitur dan mesin, dengan nama Kijang Innova Zenix.

Vice President Director PT Toyota-Astra Motor (TAM) Henry Tanoto mengaku sangat sulit menghilangkan nama Kijang. Nama Kijang sudah sangat populer dan tetap ada di hati masyarakat sejak 1977. Secara produk maupun layanan terus disesuaikan dengan kebutuhan masyarakat Indonesia.

“Hal itulah yang akhirnya mampu membuat nama Kijang begitu populer dan melekat di masyarakat,” kata Henry di Jakarta dikutip Kamis (24/11/2022).

Nama Kijang masih tersemat pada sisi kiri bagasi belakang di bawah lampu yang melengkapi Innova Zenix. Namun, ukuran tulisan Kijang dibuat lebih kecil dibandingkan model-model sebelumnya.

 “Nama Kijang ini bukan hanya nama produk tapi buat sebagian besar masyarakat saya yakin menjadi salah satu nama yang menemani perjalanan kehidupan bermobilitas mereka. Untuk itu namanya sangat penting untuk kita pertahankan,” ujar Henry.

Sebagai informasi, Kijang pertama kali diproduksi sebagai mobil niaga ringan jenis pikap pada 1977. Memasuki generasi ketiga, Toyota mengubahnya menjadi mobil penumpang, yang disebut Kijang Super pada 1986 sampai 1996.

Setelah itu muncul generasi Kijang Kapsul yang merupakan generasi keempat dari keluarga Kijang dirilis pada 1997 dan bertahan sampai 2004. Ini model yang pertama kali menggunakan mesin diesel berkapasitas 2.400cc, di mana sebelumnya hanya ditawarkan bensin 1.800cc.

Toyota meluncurkan generasi kelima Kijang dengan menambahkan nama Innova pada 2005. Mobil ini hadir dengan tampilan lebih modern, dan memiliki ruang kabin lebih lega.

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut