get app
inews
Aa Read Next : Musrenbang, Ketua DPRD Usulkan Penanganan Jalan Rusak dan Pengambil Alihan Jalan Desa

Bertekad Majukan Sepak Takraw, Ketua DPRD Kendal Rutin Gelar Turnamen Tiap Tahun

Kamis, 20 Juli 2023 | 20:38 WIB
header img
Ketua DPRD Kendal Muhammad Makmun usai membuka kejuaraan sepak takraw di Kangkung.(iNews Semarang)

KENDAL, iNewsSemarang.id - Ketua DPRD Kendal bertekad untuk memajukan olahraga di Kabupaten Kendal, khususnya di cabang olahraga sepak takraw. Tekad itu diwujudkan dengan upaya serius menggairahkan semangat olahraga, salah satunya dengan rutin menggelar turnamen tingkat kabupaten.

Seperti Kejuaraan Sepak Takraw Pelajar tingkat yang diikuti atlet tingkat Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP) dan Sekolah Menengah Atas (SMA) se-Kabupaten Kendal tahun 2023. Kejuaraan yang digelar di lapangan Sepak Takraw SD Negeri 2 Jungsemi Kecamatan Kangkung ini dimulai hari ini, Kamis 20 Juli hingga Sabtu 22 Juli 2023.

"Kejuaraan ini dari tingkat sekolah dasar, sekolah menengah sampai SLTA. Target kita memasyarakatkan olahraga sepak takraw yang pada kasusnya memang menjadi tugas berat dari kita karena tidak semua sekolah, tidak semua masyarakat ini mencintai sepak takraw," kata Makmun usai membuka kejuaraan ini.


Kejuaraan sepak takraw tingkat pelajar di Kangkung.

 

 

Dia yang juga menjabat sebagai Ketua Pengcab PSTI Kendal mengatakan, pecinta olahraga sepak takraw di Kabupaten Kendal masih agak terbatas, maka dari itu, melalui event ini pihaknya berharap para pelajar dan masyarakat bisa semakin mengenal olahraga tersebut.

"Kita juga sudah punya target bagaimana memasyarakatkan sepak takraw ini ke sekolah-sekolah yang lain. Tentunya kedepan salah satu program yang sedang kita rencanakan adalah guru guru olahraga di setiap sekolah itu akan kita ajak bersama untuk kita training sebagai agen-agen PSTI di masing-masing sekolah," jelasnya.

Muhammad Makmun juga berharap untuk masing-masing sekolah kedepan bisa ada kegiatan ekstra kurikuler atau kegiatan minat bakat di bidang olahraga bagi siswa siswinya di olahraga sepak takraw.

"PSTI Kabupaten Kendal kan sering mengikuti event-event baik di tingkat provinsi atau di tingkat pusat sehingga ini bagian dari mencari atlet atlet atau bibit-bibit atlet yang potensial yang kemudian kedepan akan kita rekrut sebagai bagian dari atlet kabupaten Kendal," ungkapnya.

Ketua Panitia, Sulton menerangkan, kejuaraan sepak takraw tingkat pelajar se-kabupaten Kendal ini diikuti 41 tim diantaranya untuk tingkat SD diikuti 9 tim putra dan 6 tim putri, untuk SMP 6 tim putra dan 6 tim putri, sedangkan tingkat SMA diikuti 8 tim putra dan 6 tim putri. 

"Tahun ini sedikit menurun karena mungkin baru tahun ajaran baru. Walaupun sedikit tapi menyebar, ada yang dari Patean dan sebagainya," ungkap Sulton.

Sulton menyebut, di tahun ini merupakan event yang kedua. Sedangkan untuk pesertanya sendiri tidak semua mewakili per kecamatan, melainkan per sekolah atau per kelompok yang ada di Kabupaten Kendal.

"Karena tujuan dari kami mengadakan ini arahan dari pak ketua umum kebetulan pak Ketua DPR itu permasalahan lebih diutamakan," terangnya.

Sementara itu Ketua KONI Kendal, Subur Isnadi yang turut hadir dalam kegiatan tersebut mengatakan, sepak takraw termasuk olahraga unggulan di Kabupaten Kendal. Menurutnya, prestasi atlet sepak takraw Kendal sudah terbukti di tingkat nasional maupun internasional.

“Kami dari KONI Kabupaten Kendal sangat mensupport kegiatan semacam ini,” ungkapnya.

 

 

Editor : Agus Riyadi

Follow Berita iNews Semarang di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut