get app
inews
Aa Text
Read Next : Potret Khidmatnya Tawur Agung Kesanga di Pura Agung Giri Natha Semarang

Ajak Warga Jangan Golput, Ribuan Bu Nyai se-Indonesia Tegaskan Sikap Politiknya

Minggu, 10 Desember 2023 | 22:22 WIB
header img
Ribuan Bu Nyai deklarasikan Pemilu damai dan ajak warga tidak golput.(ist)

KENDAL, iNewsSemarang.id - Jam'iyyah Perempuan Pengasuh Pesantren dan Muballighoh (JPPPM) yang beranggotakan ribuan Bu Nyai pengasuh pesantren dari Sabang sampai Merauke mengajak seluruh elemen masyarakat untuk mensukseskan Pemilu 2024 dan tidak golput

Ajakan itu disampaikan Ketua JPPPM, Nyai Hanik Maftuhah di rangkaian acara Harlah JPPPM ke-8 yang digelar di Ponpes Darul Amanah Sukorejo Kendal.

"Saya minta kepada semua masyarakat untuk mensukseskan Pemilu 2024 dan tidak golput," kata Hanik Maftuhah.

Dia menjelaskan, JPPPM merupakan sebuah organisasi yang independen dan berkeinginan untuk senantiasa menyatukan umat.

"Prinsipnya kita ada dimana-mana, tapi tidak kemana-mana. Kita mau menyatukan umat agar tidak terpecah belah," ujarnya.

Hanik tak menampik bahwa dari ribuan Bu Nyai yang bergabung di JPPPM sebagian ada yang terjun di dunia politik dan menjadi kader sejumlah partai politik.

"(Di Pemilu 2024) Kita semua tetap mendukung, tapi dukungan yang diberikan atas nama pribadi. Bukan atas nama JPPPM," tegasnya.

Di rangkaian acara Harlah JPPPM ke-8, setidaknya ada sekitar 2.000 Bu Nyai dari berbagai penjuru Nusantara juga mendeklarasikan Pemilu damai. 

Sementara Wakil Menteri Agama RI Saiful Rahmat Dasuki sangat mendukung petisi ibu nyai yang tergabung dalam JPPPM. Yakni untuk mengawal pemilu 2024 yang jujur, adil, damai, san bermartabat.

"Sangat mendukung sekali. Ditambah penyelenggaraan Harlah ke 8 dan Rakernas JPPPM karena peran serta Ibu Nyai ini sangat diperlukan dalam membangun ukhuwah kebangsaan," katanya.

Wamenag berpesan, agar JPPPM turut mengawal dan menyukseskan pelaksanaan pemilu. Pihaknya juga menolak politik identitas yang mengatasnamakan agama sebagai kampanye elektoral.

Editor : Agus Riyadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut