SEMARANG, iNews.id – Perayaan Tahun Baru China atau Hari Raya Imlek tahun 2022 ini digelar tanpa kemeriahan pasar Semawis. Sebagai gantinya, Hari Raya Imlek 2573 ini dirayakan secara sederhana dengan peletakan Patung Shio dan peresmian lampion di kawasan Pecinan Semarang.
Rangkaian kegiatan menyambut Tahun Baru Imlek di Kota Semarang dimulai sejak Minggu (30/1/2022). Ditandai dengan peletakan Patung Shio di Gang Gambiran dan pemasangan ribuan lampion di sejumlah titik di kawasan Pecinan Semarang.
Ketua Perserikatan Organisasi Indonesia Tionghoa (Porinti) Semarang, Setiawan Santoso mengatakan pihaknya memasang sebanyak 1.500 lampion di kawasan Pecinan.Pemasangan lampion dilakukan di sepanjang Jl Gang Warung, Jl Gang Pinggir, Jl Wotgandul, Jl Beteng, dan Area Klenteng Besar Tay Kak Sie.
Selain memasang lampion, pihaknya juga melakukan penggantian Patung Shio yang berada di tugu pertigaan muara gang Gambiran kawasan Pecinan Semarang.
Selanjutnya, ribuan lampion yang telah dipasang di kawasan Pecinan itu akan diresmikan oleh Wali Kota Semarang menandai perayaan Imlek 2573.
Menjelang peresmian, Wali Kota Semarang Hendrar Prihadi datang dengan menumpang becak. Kedatangan Mas Hendi, sapaan akrab Wali Kota Semarang ini, dikawal tiga batongsai serta diikuti pengurus Porinti, Kopi Semawis, dan warga sekitar.
Editor : Sulhanudin Attar