get app
inews
Aa Text
Read Next : Diduga Salahi Aturan, Perisai Demokrasi Bangsa Laporkan Salah Satu Paslon ke Bawaslu Kendal

Komisioner KPU Ungkap Kunci Kelancaran Penyelenggaraan Pemilu 2024 di Semarang

Minggu, 18 Februari 2024 | 11:00 WIB
header img
Komisioner KPU Kota Semarang, Novi Maria Ulfah. (IST)

SEMARANG, iNewsSemarang.id - Proses pemungutan suara di Kota Semarang berlangsung kondusif. Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Semarang mengungkap situasi tahapan Pemilihan Umum (Pemilu) tersebut sesuai dengan harapan.

Komisioner KPU Kota Semarang, Novi Maria Ulfah mengatakan, kelancaran penyelenggaraan Pemilu tak lepas dari koordinasi dengan Pemerintah (Pemkot) Kota Semarang beserta Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) di dalamnya.

"Alhamdulillah berjalan dengan baik, ekspektasi sudah sesuai meski tidak 100 persen. Artinya persoalan-persoalan di lapangan tetap muncul, tetapi sifatnya dinamis dan bisa kami selesaikan dengan baik," kata Novi, baru-baru ini.

Pihaknya menyebut, kelancaran sebelum hingga proses pemungutan suara tersebut tergambar dengan tidak adanya pemungutan suara ulang (PSU) di Kota Semarang. 

Menurutnya, KPU Kota Semarang bersama Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Semarang, dan Pemkot Semarang benar-benar siap menyambut pesta lima tahunan ini.

"Alhamdulillah kondisi masih dalam rentang kendali, tidak ada pemungutan suara ulang maupun susulan," katanya.

Novi menyatakan, sebelum masuk tahapan pemungutan suara, komunikasi dengan jajaran Pemkot Semarang telah terjalin dengan baik. Mulai dari pengamanan logistik, hingga perhatian kesehatan bagi para petugas di lapangan.

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut