get app
inews
Aa Read Next : Kisah Halima Hadi Alfina, Berangkat Haji di Usia 18 Tahun Berkat Nabung Honor Menari sejak TK

Penyebaran Kasus Aktif Merata di 20 Kecamatan, Covid di Kendal Tembus 475 Orang

Sabtu, 12 Februari 2022 | 09:37 WIB
header img
Peta penyebaran Covid-19 di Kabupaten Kendal. (Dok Dinkes Kendal)

KENDAL, iNews.id - Kasus aktif Covid-19 di Kabupaten Kendal mengalami peningkatan drastis. Sehari sebelumnya, Dinkes Kendal mencatat terjadi 376 warga dinyatakan positif.

Berdasarkan data yang diunggah Dinkes Kendal di akun media sosial Instagram, Jumat malam (11/2/2022) pukul 20.00 WIB, kasus aktif tersebar merata di 20 kecamatan yang ada di Kabupaten Kendal. 

Kondisi demikian hanya menyisakan 8 dari dua puluh kecamatan di Kendal masih zona putih. Sedangkan 12 kecamatan lainnya sudah berubah merah.

Penyebaran kasus aktif di zona putih terjadi 4 hingga 10 kasus. Diantaranya, di Kecamatan Plantungan, Sukorejo, Patean, Singorojo, Limbangan, Rowosari, Ringinarum dan Ngampel.

Sementara di zona merah, penyebaran kasus aktif paling tinggi di wilayah Kecamatan Kendal Kota. Kasus aktif Covid-19 di pusat ibukota kabupaten mencapai 72 kasus.

Dari kasus aktif tersebut, sebanyak 20 orang harus dirawat di rumah sakit. Sementara, 455 orang lainnya harus menjalani isolasi mandiri.

Editor : Agus Riyadi

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut