Polisi Akan Periksa Pimpinan Ritual Maut Jamaah Tri Tunggal sebagai Saksi Kunci
Minggu, 13 Februari 2022 | 21:31 WIB
Diberitakan, sebelum insiden ritual maut itu sebanyak 24 orang dalam rombongan. Mereka berasal dari beberapa kecamatan di Jember seperti Panti, Patrang, Sukorambi, Sumbersari, Ajung dan Jenggawah.
Rombongan berangkat menuju Pantai Payangan, Desa Sumberejo, Kecamatan Ambulu pada Sabtu (12/2) malam menggunakan kendaraan jenis Elf dengan nopol DK 7526 VF.
Dari 24 orang tersebut, satu orang yakni Muhammad Afif (41 tahun) menjadi satu-satunya orang yang tidak ikut dalam ritual di pinggir pantai tersebut.
"Kami belum bisa pastikan ritual apa, tapi berdasarkan keterangan dari masyarakat, mereka menggelar ritual untuk menenangkan diri. Tapi nanti akan kami dalami lagi," papar AKBP Hery.
Editor : Sulhanudin Attar