Pihak keluarga mencari ke bank tempatnya bekerja namun tidak ada, dicari ke tempat saudaranya juga tidak ada. Ponsel korban juga tidak bisa dihubungi. Setelah dilakukan penelusuran lanjutan, korban memang biasa melakukan aktivitas ke nasabah di wilayah Slogohimo menggunakan motor dinas kantor, terakhir pesan WA aktif pukul 11.00 WIB. “Nomornya sudah tidak aktif sampai dilaporkan (ke kepolisian) hilang,” lanjutnya.
Polisi yang melakukan penyelidikan menemukan sejumlah petunjuk korban sempat berada di rumah Supriyanto. Setelah dikroscek dan digeledah hingga halaman belakang rumah, ditemukanlah kerangka yang sudah terkubur itu.
Setelah dikroscek kepada Supriyanto, kerangka tersebut merupakan Kartika Margarety Dyah Pratiwi, korban yang dilaporkan hilang dan sedang dicari. Sepeda motor korban diketahui ditinggal di sebelah barat sungai dekat bank tempatnya bekerja.
“Barang bukti yang diamankan ada sebuah jeriken berisi bahan bakar bensin, sepasang sarung tangan kain, kerangka manusia dan sebuah cangkul,” sambung Kombes Satake Bayu.
Pelaku Supriyanto kini ditahan di Mapolres Wonogiri dan sudah ditetapkan sebagai tersangka pembunuhan. Motif pembunuhan itu sedang didalami penyidik, termasuk juga pengembangan kasusnya.
Informasi yang diperoleh, korban ini telah bercerai dan akan rujuk ke mantan suaminya berinisial H. Korban sempat punya hubungan pacaran dengan pelaku.
Editor : Ahmad Antoni