get app
inews
Aa Read Next : Ekstrakurikuler Pramuka Tak Wajib di Sekolah, Ini Penjelasan Kemendikbud Ristek

Semarak Peringatan HUT 120 Tahun Berdirinya Sekolah THHK (Long Hua) Semarang

Jum'at, 26 April 2024 | 06:12 WIB
header img
Tarian menyemarakkan peringatan HUT 120 tahun berdirinya Sekolah THHK (Long Hua) Semarang. (foto-foto: A.Antoni)

Ketua Yayasan Tionghoa Hwee Kwan Semarang (THHKS) Po Soen Kok yang mewadahi alumni sekolah Long Hwa mengatakan, acara ini digelar sebagai bentuk penghargaannya kepada pendiri sekolah Long Hwa dan para guru, 

"Long Hwa betul-betul merupakan satu mutiara yang paling cemerlang di Jawa Tengah. Menjadi satu istana yang berisi pengetahuan sains dan pengetahuan umum yg menjadi tempat kita menimba ilmu yang sangat bermanfaat,” kata Poe Soen Kok.

“Guru-guru telah mendidik kita bertingkah laku yang betul dan perilaku sesuai dengan etik moral yg tinggi dan prinsip perdamaian dan persatuan, sehingga kita mampu beranalisa masalah dengan baik dan menyelesaikan masalah dengan kode moral yang tinggi," katanya.

Sementara menurut Ketua Harian Yayasan THHKS, Yoga Pangemanan didampingi Ketua panitia peringatan HUT Long Hua, Martina Rahardjo, peringatan HUT sekolah THHK Semarang merupakan wujud bakti para alumni yang tidak pernah melupakan almamaternya.

“Acara ini sekaligus untuk selalu menjalin keakraban dan komunikasi agar tidak pernah putus sampai mereka tua,” ujarnya.


 

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut