Dalam kesempatan ini, Murdoko juga mengajak segenap kader PDI Perjuangan Kendal, untuk melupakan kekalahan-kekalahan di Pilkada yang lalu. Dia juga mengajak agar kader partai Banteng moncong putih ini bangkit dan semangat.
"Ini kesempatan kita lagi. Jangan berkecil hati. Kita harus bersatu. Karena kita punya kekuatan untuk meraih kemenangan," ajaknya
"Saya yakin. Saya turun ini harus menang. Kalian semua harus semangat. Enggak perlu mikirin duit. Saya sendiri yang akan modali semuanya. Kalian cukup semangat saja," imbuhnya.
Hal senada disampaikan, Dyah Kartika Permanasari. Perempuan yang akrab disapa Mbak Tika ini mengajak kepada seluruh kader PDI Perjuangan untuk semangat dalam menghadapi Pilkada serentak tahun ini.
"Siapapun nanti yang mendapatkan rekomendasi dari DPP, kita harus semangat, bekerja keras dan bergotong royong memenangkan PDI Perjuangan," katanya.
Mbak Tika menegaskan, kerja keras dan gotong royong sangat diperlukan untuk meraih kemenangan demi kemajuan PDI Perjuangan dan Kabupaten Kendal.
Editor : Agus Riyadi