Dia berharap bahwa melalui Bhayangkara Run 7,8K, aktivitas lari dapat menjadi gaya hidup yang lebih luas diadopsi oleh masyarakat.
"Melalui kegiatan ini, kami berharap lari tidak hanya sekadar hobi, tetapi juga menjadi model gaya hidup sehat bagi masyarakat," ujarnya.
Selain lari, acara juga dimeriahkan dengan kegiatan Olahraga Bersama yang meliputi senam aerobik, sarapan bersama, dan hiburan musik dari Band TNT. Tak ketinggalan, ratusan doorprize dengan hadiah utama berupa 8 unit sepeda motor dibagikan kepada para peserta di setiap jeda acara, menambah semarak kegiatan.
Kemeriahan Bhayangkara Run 7,8K dan Olahraga Bersama ini diharapkan dapat mempererat hubungan antara TNI Polri dan masyarakat, serta mendorong gaya hidup sehat di kalangan masyarakat.
Editor : Ahmad Antoni