get app
inews
Aa Text
Read Next : Sri Mulyani Akui Dipinang Jadi Menteri Keuangan di Kabinet Prabowo-Gibran

Keponakan Prabowo jadi Wamenkeu, Sri Mulyani Bilang Begini

Jum'at, 19 Juli 2024 | 10:04 WIB
header img
Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati mengungkap alasan keponakan Prabowo, Thomas Djiwandono ditunjuk menjadi Wamenkeu. (Okezone)

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Menteri Keuangan Sri Mulyani Indrawati buka suara soal keponakan Prabowo, Thomas Djiwandono ditunjuk menjadi Wamenkeu

Masuknya Thomas Djiwandono disebut akan semakin mempermudah Kemenkeu dalam berkomunikasi dan berkoordinasi dengan tim transisi pemerintahan.

Ya, Thomas Djiwandono diharapkan bisa membuat proses transisi pemerintahan bisa berjalan dengan lancar. Sri Mulyani juga membantah jika masuknya Thomas Djiwandono pertanda komunikasi selama ini tidak lancar.

"Tentu dengan masuknya mas Thomas di sini akan membuat seluruh komunikasinya menjadi mudah, kalau kemarin itu kita biasanya mengundang tadi sekaligus menanyakan apakah maksud masuknya mas Thomas ini karena kita tidak ada hubungan yang bagus? nggak, justru karena selama ini bagus namun dengan adanya di dalam kan nggak perlu harus adanya pertemuan khusus karena mas Thomas ada di sini," jelas Sri Mulyani, ditulis Jumat (19/7/2024).

Sri Mulyani mengungkapkan bahwa Thomas Djiwandono akan langsung bekerja bersama pejabat lainnya untuk menjalankan tugas negara.

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut