get app
inews
Aa Text
Read Next : Bacaan Doa Malam Peringatan Kemerdekaan RI 17 Agustus 2024, Lengkap Teks Arab, Latin dan Artinya

Rekomendasi 10 Lomba 17 Agustus Dijamin Seru, Ada Estafet Tepung hingga Balap Karung

Jum'at, 02 Agustus 2024 | 05:47 WIB
header img
Lomba estafet tepung dalam merayakan HUT Kemerdekaan RI. (foto A.Antoni)

5. Lomba Estafet Tepung
Setelah lomba yang dilakukan secara individu, tak ada salahnya kamu mencoba ide lomba berkelompok seperti lomba estafet tepung. Lomba ini biasanya terdiri dari lima hingga tujuh orang yang berbaris ke belakang untuk mengoper tepung. Uniknya, tepung dioper dari atas kepala ke orang dibelakangnya tanpa balik badan, sehingga ada kemungkinan peserta terkena tumpahan tepung itu sendiri. Untuk pemenangnya ditentukan dari yang mengumpulkan tepung paling banyak hingga akhir.

6. Lomba Menghias Sepeda
Untuk menguji kreativitas anak-anak, kamu bisa mengadakan lomba menghias sepeda. Tak ada syarat khusus untuk menghiasnya tetapi cobalah untuk menghias sepeda semenarik mungkin, karena biasanya lomba ini dinilai dari keunikan dan kreativitasnya. Selain itu, sepeda yang sudah dihias biasanya dibawa berkeliling untuk dipamerkan.
 
7. Lomba Memasukkan Paku dalam Botol
Lomba yang satu ini selalu ada pada setiap perayaan hari kemerdekaan. Para peserta berlomba memasukkan paku ke dalam botol menggunakan tali yang diikat ke perut. Menjadi tantangan karena peserta harus membelakangi botol dan tidak boleh memegang tali dan paku. Pemenangnya ditentukan dari siapa yang berhasil dan paling cepat memasukkan paku tersebut.

8. Lomba Menangkap Belut
Jika melihat sekilas lomba ini terlihat mudah, namun sebenarnya menangkap belut tidak semudah kelihatannya. Belut memiliki tekstur tubuh yang licin sehingga akan sulit untuk menangkapnya dengan tangan kosong.
Untuk memainkan perlombaan ini, kamu perlu menangkap belut kemudian memindahkannya dari satu tempat ke tempat lainnya dengan jarak yang sudah ditentukan. Kamu harus memastikan agar belut tidak lepas dari genggaman ketika dipindahkan ke tempat lainnya.

9. Lomba Tarik Tambang
Tak kalah seru, lomba yang dimainkan antar kelompok ini membutuhkan orang-orang dengan kekuatan besar. Setiap kelompok terdiri dari lima sampai sepuluh orang untuk menarik tali tambang yang disediakan. Kelompok yang berhasil menarik tambang hingga melewati batas lawan menjadi pemenangnya. Namun, tak hanya berkekuatan besar, kamu juga perlu memiliki kerja sama tim yang baik agar dapat memenangkannya.

10. Lomba Balap Karung
Kurang lengkap rasanya 17 Agustusan tanpa lomba balap karung. Untuk memainkan lomba ini biasanya para peserta masuk ke dalam karung kemudian berlomba melompat-lompat hingga mencapai garis finish. Kamu bisa menggunakan properti tambahan seperti helm agar lebih aman. Pastikan juga karung dipegang dengan erat agar tidak melorot ya.

Itulah 10 rekomendasi lomba 17 Agustus yang bisa menjadi pilihan untuk merayakan HUT Kemerdekaan RI. Silakan dicoba!

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut