get app
inews
Aa Read Next : Ada Latihan Penanggulangan Konflik Sosial Hari Ini, Akses Jalan Simpang Lima Tetap Bisa Dilintasi

Raih 6 Emas, Indonesia Juara Umum Asian School Badminton Championship 2024

Minggu, 01 September 2024 | 05:11 WIB
header img
Kontingen Indonesia keluar sebagai juara umum 8 Th Asian School Badminton Championship (ASBC) 2024 usai meraih 6 medali emas, 2 perak dan 2 perunggu di ajang tersebut. (ist)

SEMARANG, iNrwsSemarang.id - Kontingen Indonesia keluar sebagai juara umum 8 Th Asian School Badminton Championship (ASBC) 2024 usai meraih 6 medali emas, 2 perak dan 2 perunggu di ajang tersebut.

Atlet Indonesia Muhammad Yusuf harus berhadapan dengan rekan satu negaranya, Zidane Cahyo Nugroho, menjadi pembuka partai final tunggal putra pada ajang 8 Th (ASBC) 2024  di Gedung Olahraga Universitas Semarang (USM), Kota Semarang – Jawa Tengah pada Sabtu (31/8/2027) pagi. 

Skor 21-14, 22-20 dengan kemenangan untuk M.Yusuf, berhasil membuatnya membawa pulang 2 medali emas untuk ketegori grup dan tunggal putra sekaligus.
    
Dengan demikian tim putra Indonesia all stars berhasil menyapu bersih kesempatan merajai partai final, termasuk atlet ganda putra Indonesia Alexius Ongkytama Subagio/ Aquino Evano Keneddy T, yang juga berhadapan dengan tim senegaranya, Ikhsan Lintang Pramudya/ Lindan Mikael Mahardika M dengan skor 21-12, 15-21, 21-18. 

Muhammad Firza Athallah P/ Geraldine Alexandra Bolang menjadi ganda campuran terakhir yang mempersembahkan medali emas untuk Indonesia dengan menaklukkan ganda campuran Malaysia pada partai final ASBC 2024, Datu Anif Isaac Bin Datu Asra/ Shaneesa Binti Shahidi dengan skor 10-21, 17-21.

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut