get app
inews
Aa Text
Read Next : Verifikasi Lapangan Satker menuju WBK, Inspektur Wilayah I tinjau langsung Inovasi Rutan Boyolali

Taruna-Taruni Poltekim Torehkan Prestasi Pada PORSIMAPTAR XXIV, Kemenkumham Jateng Beri Apresiasi

Kamis, 24 Oktober 2024 | 17:46 WIB
header img
Taruna-Taruni Politeknik Imigrasi (Poltekim) sukses menorehkan catatan gemilang pada gelaran Pekan Olahraga dan Seni Mahasiswa, Pelajar serta Taruna (PORSIMAPTAR) ke-XXIV Tahun 2024. (Foto: Dok)

SEMARANG, iNewsSemarang.id -Taruna-Taruni Politeknik Imigrasi (Poltekim) sukses menorehkan catatan gemilang pada gelaran Pekan Olahraga dan Seni Mahasiswa, Pelajar serta Taruna (PORSIMAPTAR) ke-XXIV Tahun 2024.

Berlangsung sejak 14 Oktober hingga hari ini, Kamis (24/10), para Insan Pengayoman berhasil meraih juara pada 5 (lima) cabang/kompetisi yang dipertandingkan pada gelaran tahunan yang diselenggarakan oleh Akademi Kepolisian (Akpol) ini.

Pada cabang akademik, Anna Evita Maretta Panjaitan meraih peringkat pertama pada kategori _English Speech_. Sementara itu, pada kategori _English Story Telling_, Andrayane Vera Oktafia juga mengharumkan nama Poltekim dengan merengkuh juara 1. Tim 1 Karya Tulis Ilmiah Taruna Poltekim tidak kalah membanggakan. Ajeep Akbar Qolby cs. berhasil mengamankan posisi 3 besar pada kategori tersebut.

Berpindah ke cabang kesenian, Netania Kepri Sinaga cs. lainnya secara meyakinkan meraih juara 1 pada kategori video kreatif. Jiwa kreatif para Taruna-Taruni Poltekim ini sukses menaklukan para pesaingnya. 

Sementara pada cabang olahraga, tim bola basket Poltekim yang beranggotakan Muhammad Raffi Ardiansyah cs. sukses meraih juara 3 pada gelaran yang diselenggarakan di Akpol Semarang ini.

Kepala Kantor Wilayah (Kakanwil) Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham) Jawa Tengah, Tejo Harwanto mengungkapkan rasa bangganya kepada para taruna-taruni yang telah bertanding dan membanggakan Poltekim dan organisasi Kemenkumham.

"Selamat atas prestasi luar biasa yang telah diraih adik-adik. Kerja keras, dedikasi, dan semangat juang kalian akhirnya membuahkan hasil yang gemilang," puji Tejo saat ditemui para taruna-taruni Poltekim di ruang kerjanya.

"Keberhasilan ini bukan hanya membanggakan dirimu, tapi juga organisasi. Semoga prestasi membanggakan ini dapat terus dipertahankan bahkan ditingkatkan pada gelaran selanjutnya," pungkasnya.

Secara rinci, kategori dan nama-nama yang dimenangkan oleh para taruna-taruni Poltekim pada PORSIMAPTAR XXIV Tahun 2024 meliputi:

1. Juara 1 English Speech

- Anna Evita Maretta Panjaitan 

 

2. Juara 1 Video Kreatif

- Netania Kepri Sinaga

- Muhammad Reza Fajar Maulana

- Muhammad Faitak Robith Al Islam

- Anastasya Febiona Tambunan

- Ni Kadek Siva Ayu

- Adies Robby Mahaputra

- Alfian Sabri Ramadhani

- Edwin Alfian

 

3. Juara 1 English Story Telling

- Andrayane Vera Oktafia

 

4. Juara 3 Karya Tulis Ilmiah (Tim 1)

- Ajeep Akbar Qolby

- Muhammad Choirul Yusuf

- Ilham Akbar Dzaky Al Dzikri

 

5. Juara 3 Basket

- Muhammad Raffi Ardiansyah

- M. Arief Setiawan

- Rio Kasriansyah

- Taruna Vradia Bagaskara

- Refly Dwi Irawan

- Imran Abrilianno

- Raynard Arya Prasetya

- Gigih Ariq Nugraha

- Kukuh Lingga Baskoro

- Ridha Eka Hermawan Siregar

- Vito Ananda Ismail

- Andi Muhammad Fawwaz Pallawagau

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut