get app
inews
Aa Read Next : Akun WhatsApp Kena Spam Jangan Panik! Begini Cara Mudah Memulihkannya

Inilah 6 Pembaharuan Fitur Pesan Suara WhatsApp, Termasuk Bisa Diputar Sebelum Dikirim

Selasa, 05 April 2022 | 05:54 WIB
header img
pesan suara WhatsApp kini telah diperbaharui (Foto: Techthirsty)

SEMARANG. iNewsSemarang.id - WhatsApp telah mengumumkan beberapa fitur baru untuk mewujudkan pengalaman mengirim pesan suara yang kian baik di WhatsApp, salah satunya pratinjau draf, dengan fitur ini pengirim pesan suara dapat mendengarkan pesan suara sebelum mengirimnya.

Perusahaan yang masih satu grup dengan Facebook ini sedari awal menyadari jika fitur pesan suara (voice chat) akan membawa perubahan pada cara berkomunikasi para penggunanya, kini voice chat makin diminati sejak pertama kali meluncur pada 2013 silam.

"Dengan desain yang simpel, kami ingin membuat perekaman dan pengiriman pesan suara secepat dan semudah menulis pesan teks," kata WhatsApp dalam keterangan resminya, dikutip Senin (4/4/2022).

WhatsApp mengatakan, rata-rata setiap harinya, para pengguna mengirim sebanyak 7 miliar pesan suara. Voice chat ini, juga dilindungi oleh enkripsi end-to-end untuk menjaga privasi dan keamanan pesan mereka setiap waktu.

Berikut 6 fitur baru pesan suara whatsapp yang telah diumumkan:

1. Pemutaran di Luar Chat: 

Dengarkan pesan suara di luar chat sehingga Anda dapat melakukan aktivitas lain di ponsel atau membaca dan merespons pesan lainnya.

2. Jeda/Lanjutkan Perekaman: 

Jika terdapat gangguan atau Anda merasa perlu merangkai pikiran atau kata-kata saat merekam pesan suara, kini Anda dapat menjeda perekaman pesan suara dan melanjutkannya kembali saat Anda siap.

3. Visualisasi Berbentuk Gelombang:

Menampilkan representasi visual dari pesan suara yang dapat memudahkan kita mengikuti visualisasi keras lemahnya suara pada rekaman.

4. Pratinjau Draf: 

Dengarkan pesan suara Anda sebelum mengirimnya.

5. Penanda Pemutaran: 

Jika Anda menjeda saat mendengarkan pesan suara, Anda dapat melanjutkan pemutaran terakhir saat kembali ke chat.

6. Pemutaran Cepat di Pesan yang Diteruskan: 

Putar pesan suara dengan kecepatan 1,5x atau 2x untuk mendengarkan pesan suara lebih cepat di pesan biasa atau pesan yang diteruskan.

"Pesan suara telah membantu mempercepat dan mempermudah pengguna dalam melakukan percakapan yang lebih ekspresif. Mengekspresikan emosi atau kegembiraan melalui pesan suara terasa lebih natural jika dibandingkan dengan melalui pesan teks," kata WhatsApp.

Di banyak situasi, sambung mereka, voice chat merupakan bentuk komunikasi yang lebih diminati di WhatsApp. Sebab, pesan suara mudah digunakan oleh siapa saja.

Misalnya, anggota keluarga yang kurang suka mengetik pesan teks, sahabat yang hobi bercerita, teman sejawat yang membutuhkan kata-kata penyemangat, atau bagi Anda yang ingin mendengar suara manis pasangan di penghujung hari yang melelahkan.

"Kami sangat senang karena fitur baru ini akan diluncurkan dalam beberapa minggu mendatang untuk segera Anda coba," papar WhatsApp.

Editor : Miftahul Arief

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut