Video Makmun Pimpin PSTI Kendal, Targetkan Emas di Porprov 2023

Ahmad Shofi

KENDAL -  Muhammad Makmun bertekad untuk meningkatkan prestasi cabang olah raga sepak takraw daerahnya dalam berbagai even kejuaraan baik di tingkat daerah maupun nasional. Terdekat, pihaknya menargetkan sepak takraw Kendal bisa meraih emas di Pekan Olah Raga Provinsi (Porprov) 2023.

Hal itu disampaikan Ketua DPRD Kendal itu usai dilantik dan dikukuhkan sebagai Ketua Persatuan Sepak Takraw Indonesia (PSTI) Pengcab Kendal periode 2022-2026 di GOR Bahurekso, Sabtu (27/8/2022).

Makmun mengatakan para atlet sepak takraw Kendal selama ini telah menorehkan prestasi membanggakan dalam berbagai kejuaraan. Menurutnya capaian tersebut menjadi penyemangat dan sekaligus cambuk bagi para pengurus untuk bisa mempertahankannya.

“Tentunya kami mohon dukungan semua pihak, khususnya PSTI Jawa Tengah. Kemudian kepada KONI Kendal yang selama ini telah melakukan pembinaan cabang olahraga di Kabupaten Kendal, serta Disporapar Kendal yang sudah memperhatikan PSTI selama ini,” ungkapnya.

Editor : Sulhanudin Attar

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network