Peringati Hakordia 9 Desember, Kapolri: Indonesia Pulih Bersatu Lawan Korupsi

Puteranegara Batubara
Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memperingati Hakordia. Foto: iNews.id

JAKARTA, iNewsSemarang.id - Hari Antikorupsi se-Dunia (Hakordia) jatuh pada tanggal 9 Desember setiap tahunnya. Dalam momentum tersebut, Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo mengungkapkan bahwa peringatan Hakordia ini dapat menumbuhkan kesadaran bagi setiap orang tentang dampak buruk dari praktik korupsi.

"Peringatan hari antikorupsi sedunia setiap tanggal 9 Desember merupakan salah satu cara menumbuhkan kesadaran setiap orang terhadap dampak buruk korupsi," kata Sigit di akun media sosial Instagram resminya @ListyoSigitPrabowo, Jumat (9/12/2022).

Lebih dalam, Sigit menuturkan, dalam semangat mencegah dan memberangus seluruh praktik korupsi di Indonesia, diperlukan sinergitas seluruh elemen bangsa. 

"Dukungan dan partisipasi seluruh elemen bangsa agar senantiasa bekerja sama dalam mencegah dan memberantas korupsi," ujar Sigit. 

Dengan adanya sinergitas dan kolaborasi seluruh elemen bangsa dalam mencegah rasuah, kata Sigit, hal itu, dapat mewujudkan masyarakat Indonesia yang berdaulat, adil, dan makmur.

"Selamat hari antikorupsi sedunia. Indonesia pulih, bersatu lawan korupsi," katanya.

Editor : Maulana Salman

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network