Kecewa, Kapten Timnas Vietnam Tolak Jabat Tangan Kiper Timnas Indonesia Adi Satryo

Wikanto Arungbudoyo
Kapten Timnas Vietnam menolak tawaran jabat tangan dari kiper Timnas Indonesia Adi Satryo (Foto: Zing News)

Wajah Bui terlihat ketus ketika dihampiri oleh kiper PSIS Semarang itu. Ia berlalu begitu saja seakan tidak ada apa-apa di sana.

Bui sendiri menerima ban kapten setelah Do Hung Dung ditarik keluar pada menit ke-73. Pemain bernomor punggung 20 tersebut dipercaya memimpin rekan-rekannya sepanjang sisa pertandingan.

Hasil negatif itu memang layak disesali Vietnam. Anak asuh Philippe Troussier tersebut kini terjerembab ke posisi tiga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia dengan nilai tiga.

Sebaliknya, Indonesia sukses mengangkangi Vietnam dan naik dari posisi empat ke urutan dua. Anak asuh Shin Tae-yong meraup empat poin hasil dari masing-masing sekali menang, kalah, dan imbang.

Kini, kedua kesebelasan tengah bersiap memasuki matchday empat. Kali ini, Vietnam akan gantian menjamu Timnas Indonesia di Stadion My Dinh, Hanoi, pada Selasa 26 Maret 2024 pukul 19.30 WIB.

Editor : Ahmad Antoni

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network