Pangdam IV Diponegoro ke Prajurit: Syukuri Apa yang Ada, Tak Perlu Saling Menjatuhkan

Ahmad Antoni
Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Deddy Suryadi memberikan pengarahan kepada seluruh prajurit dan PNS Makodam di Lapangan Parade, Kompleks Makodam. Jumat (5/4/2024). (IST)

SEMARANG, iNewsSemarang.id - Pangdam IV Diponegoro Mayjen TNI Deddy Suryadi, bagikan THR dan bantuan sembako Idul Fitri 1445 H sekaligus memberikan pengarahan kepada seluruh prajurit dan PNS Makodam di Lapangan Parade, Kompleks Makodam. Jumat (5/4/2024).

Pangdam menekankan agar kesadaran akan disiplin Prajurit dan PNS lebih ditingkatkan, karena negara telah memberikan kepercayaan penuh kepada TNI dan PNS maka selayaknya sebagai seorang Prajurit dan PNS harus memiliki rasa tanggung jawab dan disiplin.

“Tentara itu harus disiplin. Kepada seluruh Prajurit saya menekankan, baik yang muda hingga yang mau pensiun agar tetap disiplin, semua harus melaksanakan tugas dengan baik,” tegas Pangdam.

Mantan Danjen Kopassus itu berpesan agar menikmati hidup dengan selalu bersyukur tanpa harus membanding-bandingkan. Karena masing-masing pribadi memiliki jalannya masing-masing. Terlebih mensyukuri diri sebagai seorang Prajurit TNI dan PNS.

Dimana apabila hal tersebut dilaksanakan dengan baik dan ikhlas maka apapun masalah yang dihadapi akan dapat terselesaikan dengan ringan, tanpa harus mengambil jalan pintas.

Editor : Ahmad Antoni

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network