Hengkang dari MU, PSG Siap Pinang Ronaldo, Berapa Nilai Transfernya?

Sulhanudin Attar
Kebersamaan Cristiano Ronaldo dengan Manchester United diperkirakan tak akan bertahan lama lagi. PSG pun dikabarkan telah siap mendatangkan CR7 dengan gaji fantastis. Foto: AFP

MU tak akan menahan Ronaldo dan siap melegonya di musim panas mendatang. Pihak klub juga enggan memberi perpanjangan kontrak yang akan habis pada tahun 2023 mendatang.

Lantas berapa nilai transfer Ronaldo, jika sudah benar-benar tidak bisa ditahan, atau sebaliknya MU sendiri yang memilih melepaskan?

Menilik Transfermarkt, harga pasaran Cristiano Ronaldo saat ini ada di angka kisaran 30 juta Euro atau setara Rp 487 miliar.

Perjalanan nilai transfer Ronaldo, pertama kali diboyong Manchester United pada musim 2003-2004 saat usia pemain asal Portugal ini baru 17 tahun. Ronaldo diboyong dari Sporting CP dengan nilai 19 juta Euro. Ronaldo pun mendapat tempat istimewa dengan mengenakan kostum bernomor 7, nomor keramat yang sebelumnya dipakai oleh David Beckham dan Eric Cantona. Nama CR7 pun menjadi legenda baru di Old Trafford sejak itu.

Rekor transfernya tembus 105 juta euro atau setara Rp 1,7 triliun saat Ronaldo dipinang Real Madrid. Namun baik MU maupun Madrid tampaknya tidak sia-sia membayar mahal untuk mendatangkannya, karena selama bersama Ronaldo kedua tim banyak mencatatkan kemenangan dan berbagai macam penghargaan bergengsi.

Editor : Sulhanudin Attar

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network