Semarang Night Market 2024 jadi Sarana Hiburan dan Rekreasi Warga

Wisnu Wardhana
Semarang Night Market 2024 kembali hadir di Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah. (IST)

SEMARANG, iNewsSemarang.id Semarang Night Market 2024 kembali hadir di Ibu Kota Provinsi Jawa Tengah. Semarang Night Market 2024 ini digadang-gadang sebagai sarana hiburan dan rekreasi bagi warga Kota Semarang dan sekitarnya.

Berbagai hiburan, kuliner dan non kuliner tersaji dalam Semarang Night Market 2024 ini, seperti bazar kuliner UMKM, wahana bermain, lomba, games, rumah hantu, thrift, multi produk dan live music.

Tak hanya itu, dalam Semarang Night Market 2024 juga ada stan ketangkasan seperti lempar gelang dan lainnya.

Salah satu Projects Offier Semarang Night Market 2024 Herlina Nofianti mengatakan Semarang Night Market merupakan inisiasi dari PT Bangun Maju Bersama (Bamasama) dan Taman Ria Promosindo yang digelar setiap tahun di Kota Semarang.

"Kegiatannya regular setahun dua kali yaitu di bulan Ramadhan dan Agustus di lapangan Garnisun Kalisari Semarang," kata Nofi, sapaan akrab Herlina Nofianti, Kamis 1 Agustus 2024.

Ia mengatakan ada sejumlah wahana permainan dalam Semarang Night Market tersebut, seperti ada bianglala, kereta kuda, ontang-anting, ombak banyu, kura-kura, rumah hantu, rumah balon, mandi bola, dan lainnya.

"Selain itu ada juga lomba untuk anak-anak, performance dari sanggar anak pokoknya seru untuk hiburan warga Kota Semarang dan sekitarnya," katanya.

Ia menjelaskan Semarang Night Market digelar kurang lebih selama satu bulan, mulai tanggal 2 Agustus 2024 sampai 1 September 2024 mulai pukul 17.00 sampai 23.00.

Ia berharap melalui kegiatan Semarang Night Market 2024 masyarakat Kota Semarang akan mendapatkan beragam hiburan dan sarana edukasi.

Selain itu, melalui Semarang Night Market 2024 pula dapat menggerakkan roda perekonomian di Kota Semarang dan sekitarnya.

"Tidak ada tiket masuk, hanya tiket resmi parkir kendaraan sepeda motor Rp 5.000 dan mobil Rp 10.000. Untuk wahana ada tiketnya sendiri dan itu terjangkau," ujarnya. 

Salah satu warga, M Hasan Abidin mengapresiasi adanya kegiatan tersebut. Menurutnya, Semarang Night Market 2024 ini menjadi hiburan tersendiri bagi masyarakat Kota Semarang dan sekitarnya.

"Ini bisa menjadi alternatif healing atau hiburan untuk menghilangkan rasa penat setelah seharian menjalankan aktivitas rutin dalam bekerja," katanya.
 

Editor : Ahmad Antoni

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network