SALATIGA, iNewsSemarang.id-Kepala Kantor Wilayah Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) Jawa Tengah, Kunrat Kasmiri, melakukan inspeksi mendadak serta kunjungan kerja dalam rangka monitoring dan evaluasi di Rutan Salatiga pada Sabtu (22/03/2025).
Kunjungan ini bertujuan memastikan kondisi Rutan Salatiga tetap aman dan kondusif serta memastikan pelayanan dan program pembinaan bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) berjalan sesuai dengan aturan, terutama di bulan suci Ramadan.
Dalam inspeksi tersebut, Kakanwil didampingi Kabid Pembimbingan Kemasyarakatan, Muhammad Susanni, serta pejabat struktural Rutan Salatiga. Mereka memantau berbagai fasilitas, mulai dari dapur sehat, blok hunian, ruang klinik, hingga aktivitas para warga binaan.
Saat meninjau dapur, Kunrat Kasmiri mengapresiasi kebersihan serta kesiapan petugas dalam menyediakan makanan berbuka puasa bagi warga binaan.
"Walaupun kecil, Rutan Salatiga ini auranya sangat positif, bersih, dan nyaman. Dapurnya juga sangat bersih, petugas sudah mempersiapkan makanan berbuka dengan baik, lengkap dengan lauk daging," ujarnya.
Editor : Suriya Mohamad Said
Artikel Terkait