get app
inews
Aa Text
Read Next : Timnas Indonesia akan Bertanding di Lapangan Sintetis Lawan Filipina, Begini Komentar Spasojevic

Malaysia Juara Piala AFF U-19 2022, Gelar Kedua Kembali Diraih Saat Tampil di Indonesia

Sabtu, 16 Juli 2022 | 09:04 WIB
header img
Timnas Malaysia berhasil menjadi juara Piala AFF U-19 2022. Gelar juara ini yang kedua kalinya bagi Harimau Malaya Muda. Uniknya, dua gelar itu diraih saat bermain di Indonesia. Foto Twitter/@fam_malaysia

BEKASI, iNewsSemarang.id – Tim Nasional (Timnas) Malaysia U-19 keluar sebagai juara Piala AFF U-19 2022 usai melibas Laos dengan skor 2-0. Kemenangan ini merupakan gelar kedua bagi Harimau Malaya Muda. Uniknya, dua gelar itu diraih saat tampil di Indonesia.

Pertandingan Malaysia melawan Laos pada final Piala AFF U-19 2022 berlangsung di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Jawa Barat, Jumat (15/7/2022) malam WIB.

Timnas Malaysia U-19 menyudahi performa apik Laos U-19 di ajang tersebut. Adapun gol kemenangan mereka dicetak oleh Faiz Amer (13') dan Aliff Izwan Yuslan (76').

Gelar Piala AFF U-19 2022 ini merupakan yang kedua bagi Malaysia U-19. Sebelumnya, Harimau Malaya Muda pernah menjuarai ajang serupa pada 2018 lalu. Menariknya, saat itu Malaysia U-19 menjadi juara saat tampil di Indonesia.

Sejak pertandingan dimulai, Laos U-19 langsung tancap gas menggempur pertahanan Malaysia U-19. Namun tetapi, lini pertahanan Harimau Malaya Muda –julukan Malaysia U-19- masih cukup kokoh untuk ditembus.

Meski mendapat tekanan dari Laos U-19, Malaysia U-19 bermain cukup solid. Hingga akhirnya, tim arahan Hassan Sazali itu berhasil mencetak gol keunggulannya di menit ke-13 lewat sontekan Faiz Amer.

Tertinggal 0-1, Laos U-19 mulai menaikkan tempo permainannya guna mengejar ketertinggalan. Namun, tim arahan Hans Michael Weiss itu masih kesulitan untuk membongkar pertahanan Malaysia U-19.

Pertandingan masih berjalan cukup sengit. Malaysia U-19 dan Laos U-19 juga saling jual beli serangan namun hingga memasuki menit ke-40 belum ada tambahan gol yang tercipta.

Tambahan waktu dua menit pun diberikan oleh sang pengadil lapangan. Namun hingga peluit panjang dibunyikan, skor tetap tidak berubah. Malaysia U-19 unggul sementara di babak pertama atas Laos U-19 dengan skor 1-0 lewat gol Faiz.

Editor : Sulhanudin Attar

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut