Profil Ferdy Sambo, Calon Kuat Kapolri yang Kini Terancam Hukuman Mati

Pakar hukum dan tata negara, Refly Harun menyebut Ferdy Sambo calon kuat Kapolri pengganti Jenderal Listyo Sigit Prabowo. Menurutnya Ferdy Sambo yang telah berhasil menduduki posisi penting dalam usianya yang masih muda, menjadi bintangnya Irjen.
"Ketika Ferdy Sambo yang konon dianggap bintangnya Irjen dan disebut-sebut calon Kapolri di era Listyo Sigit karena dia angkatan muda kelahiran 1973, sedangkan Listyo Sigit 1969," tuturnya, dikutip dari kanal Youtubenya, pada Jumat (12/8/2022).
“Calon penggantinya disebut-sebut adalah Ferdy Sambo yang paling dianggap bersinar karena usianya memadai,” tambah dia.
Sayangnya, kasus penembakan anak buahnya, Brigadir J menghentikan perjalanan kariernya yang cemerlang.
"Tapi kasus Brigadir J sudah membuat dia kehilangan jabatan dari Kadiv Propam. Irjen Sambo tak akan kembali ke jabatan itu," tuturnya.
Kini jenderal bintang dua calon kuat pengganti Kapolri Listyo Sigit Prabow itu telah dicopot dari jabatannya Kadiv Propam Polri menjadi Pati Yanma Polri.
Bahkan sebagai tersangka otak pembunuhan Brigadir J, Ferdy Sambo yang kini ditempatkan di sel khusus Mako Brimob sejak Sabtu (6/8/2022) dijerat dengan pasal pembunuhan berencana dengan ancaman maksimal hukuman mati.
Demikian Profil Ferdy Sambo, mantan Kadiv Propam Polri, jenderal bintang dua yang pernah digadang-gadang menjadi calon Kapolri, kini menjadi tersangka kasus pembunuhan Brigadir J dan terancam hukuman mati.
Editor : Sulhanudin Attar