KENDAL, iNewsSemarang.id - Muhammad Iqbal Adila, S.H. seorang pendatang baru dalam kancah perpolitikan di Kabupaten Kendal, berhasil melenggang untuk duduk menjadi wakil rakyat di DPRD Kabupaten Kendal.
Kursi dewan itu diraih berdasarkan Keputusan Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Kendal Nomor: 931 Tahun 2024 Tentang Penetapan Hasil Rekapitulasi Pemilihan Umum Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kendal Tahun 2024 tertanggal 1 Maret 2024.
Sebagai caleg peraih suara terbanyak dari PDI Perjuangan di Dapil Kendal 4 yang meliputi Kecamatan Sukorejo, Patean, Pageruyung, dan Plantungan, Iqbal sapaan akrabnya, menyampaikan rasa syukur dan terima kasih kepada masyarakat yang memilihnya langsung.
Sebanyak 4.534 Pemilih telah menentukan pilihan kepada kader muda yang saat ini menjabat sebagai Ketua Banteng Muda Indonesia (BMI) Kabupaten Kendal.
Dia mengungkapkan, untuk terpilih sebagai anggota legislatif itu tidaklah mudah. Banyak tantangan yang harus dihadapi.
Diperlukan Doa, ketangguhan, tekat, semangat, dan fisik yang kuat. Untuk bertarung di daerah pemilihan yang luas, dengan medan pegunungan, merupakan pengalaman yang tidak ternilai.
Berjalan kaki, naik turun gunung, jalan bebatuan, terjal, dan berliku menjadi santapan sehari-hari.
Hujan dan panas bukan rintangan yang harus dijauhi. Apalagi saat memberi edukasi ke kelompok-kelompok pemilih, tiba-tiba listrik mati, harus menunggu beberapa waktu menghidupkan genset.
Keteguhan hati untuk memperjuangkan nasib rakyat, terutama dari daerah-daerah terpencil, sulit dijangkau, menjadi bara yang menjadi pemicu untuk terus maju, melupakan lelah hati, tenaga, dan pikiran.
Menurutnya, suara yang diraih itu tidak lepas dari upaya dirinya yang sungguh-sungguh dan dilakukan secara terus menerus dan berkelanjutan.
Diakuinya, hal itu berbeda dengan kehidupan sehari-hari yang telah dilaluinya di kota, karena meskipun lahir di Kendal, namun sejak SD, SMP, dan SMA dijalaninya di Jakarta. Kemudian S1 Fakultas Hukum di Universitas Padjadjaran, perbedaan fasilitas itu sangat jelas dirasakan.
*Oleh karena itu, saya akan berjuang bukan hanya untuk pemilih saya, tetapi untuk seluruh masyarakat dari dapil 4", katanya ketika ditemui kemarin di sela-sela penghitungan suara di KPU Kabupaten Kendal, Jumat (1/4/2024).
Editor : Agus Riyadi