get app
inews
Aa Text
Read Next : Jalur Pantura Demak-Semarang Tersendat akibat Perbaikan Jembatan Tuntang Buyaran

Jumlah Pengunjung Meningkat, Polres Demak Siagakan Ratusan Personel di Tempat Wisata

Minggu, 14 April 2024 | 15:40 WIB
header img
Personel Polres Demak berjaga di Masjid Agung Demak. (Oasis MN)

Adapun tempat wisata yang dijaga ketat oleh aparat Kepolisian di Demak yaitu wahana Degega, Pantai Morosari, Pantai Istambul, kolam renang Polaris, komplek makam Sunan Kalijaga dan komplek Masjid Agung Demak.

Kapolres mengimbau kepada pengelola objek wisata untuk memastikan kelayakan wahana rekreasi maupun keamanan pengunjung.

"Pengelola objek wisata juga diminta menyediakan perangkat keselamatan bagi para pengunjung, agar terhindar dari kejadian yang tidak diinginkan," ungkapnya.

Lanjut Purbaya, wahana wisata anak-anak juga disarankan agar wajib didampingi orang tua atau pendamping dari pengelola objek wisata.

"Perlunya meningkatkan pengawasan terhadap anak-anak dilokasi wisata, sehingga jika terjadi masalah dengan anak tersebut bisa segera tertangani dengan cepat," ujarnya.
 

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut