get app
inews
Aa Text
Read Next : Debat Terbuka Putaran Kedua Pilwalkot Semarang 2024, KPU Minta Paslon Kondisikan Pendukung

Polda Jateng Siap Amankan Debat Cagub Jateng 2024, Imbau Pendukung Paslon Hindari Provokasi

Senin, 28 Oktober 2024 | 05:09 WIB
header img
Ilustrasi Pilkada 2024.. (Ist)

Kabag Binops Biro Operasi (Ro Ops) Polda Jateng AKBP Agus Puryadi menjelaskan bahwa pihaknya siap memberikan pengamanan maksimal agar pelaksanaan kegiatan debat terbuka dapat berjalan aman, tertib dan kondusif.

"Pengamanan akan melibatkan personel gabungan dari Polrestabes Semarang dan Polda Jateng yang tergabung dalam Satgas Operasi Mantap Praja Candi 2024," ujarnya. 

Kabidhumas Polda Jateng Kombes Pol Artanto menyebut bahwa kegiatan debat terbuka paslon cagub dan cawagub ini akan menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk mengenal lebih jauh visi dan misi calon pemimpin mereka. Doa turut mengimbau kepada para pendukung masing-masing paslon agar tetap menjaga ketertiban dalam memberikan dukungan selama kegiatan

 “Kami berharap para pendukung dari kedua paslon tetap tenang dan saling menghargai dalam memberikan dukungan. Hindari tindakan provokatif dan patuhi peraturan serta tata tertib yang berlaku dalam acara. Dengan demikian masyarakat dapat melihat dan mengetahui kualitas dari masing-masing pasangan calon yang akan dipilih dalam Pilkada nanti,” ujarnya.
 

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut