Tabligh
Tabligh yang artinya menyampaikan. Sifat tabligh dalam diri Nabi Muhammad SAW saat menyampaikan wahyu dari Allah SWT kepada sahabat dan umatnya, tidak menyembunyikan apapun. Nabi Muhammad SAW menyampaikannya sesuai dengan maksud dan tujuan wahyu yang diturunkan Allah kepada Nabi Muhammad melalui malaikat Jibril.
Prinsip dan nilai kebenaran matematika yang bisa dijadikan motivasi untuk meneladani sifat tabliqh diantaranya:
- Aksioma, memberikan motivasi bahwa apa yang disampaikan Rosulitu adalah wahyu dari Allah yang pasti benarnya dan tidak perlu dibuktikan lagi, maka kita juga harus meneladani dengan menyampaikan apa yang Rosul sampaikan dan menyampaikan yang pasti benar.
- Jujur, memberikan motivasi bahwa menyampaikan sesuatu harus sesuai dengan kebenarannya.
- Komunikasi, memberikan motivasi bahwa mengkomunikasikan atau menyampaikan dengan baik kepada orang lain tentang kebenaran yang diketahui tentunya harus dengan kejujuran.
- Fathonah
Fathonah maksudnya ialah seseorang yang dapat menggunakan kecerdasannya. Nabi Muhammad memaksimalkan kemampuan intelektualnya untuk melakukan dakwah dan berdagang.
Prinsip dan nilai kebenaran matematika yang bisa dijadikan motivasi untuk meneladani sifat fathonah diantaranya:
- Prinsip kebenaran, memberikan motivasi bahwa dalam mengambil keputusan yang cerdas harus berdasarkan proses pembuktian yang benar seperti apa yang telah dilakukan oleh Rasul.
- Kemampuan dasar matematika, memberikan motivasi bahwa kita harus cerdas dengan menguasai konsep,
- Kerja keras, kreatif, rasa ingin tahu, menggunakan penalaran, mempresentasikan simbol, mengkomunikasikan dan mengkoneksikan antar gagasan dalam memecahkan masalah untuk mencapai kebenaran sesperti Rasul
Penulis: Saminanto Dosen Pendidikan Matematika Fakultas Sains Dan Teknologi UIN Walisongo Semarang
Editor : Miftahul Arief