get app
inews
Aa Text
Read Next : Belajar dari Air, Kota Semarang Bertransformasi Hadapi Banjir

Kisah Sedih Nenek Narti, Menangis Pikirkan Kucing Terjebak Banjir hingga Polisi Turun Tangan

Minggu, 18 Januari 2026 | 03:57 WIB
header img
Polisi mengevakuasi sejumlah kucing yang terjebak banjir di Payaman Kudus. Foto: Istimewa

Kapolres Kudus AKBP Heru Dwi Purnomo mengatakan bahwa langkah tersebut merupakan bagian dari pelayanan kemanusiaan Polri kepada masyarakat terdampak bencana.

“Kami tidak hanya fokus pada keselamatan warga, tetapi juga memperhatikan hal-hal yang menjadi beban pikiran masyarakat, termasuk hewan peliharaan. Karena bagi sebagian warga, itu adalah bagian dari keluarga,” ujar AKBP Heru.

Kapolres juga menawarkan solusi sementara dengan menitipkan tujuh ekor kucing tersebut untuk dirawat di Polsek Mejobo hingga kondisi Desa Payaman benar-benar aman dan banjir surut.

“Sementara waktu, kucing-kucing tersebut akan kami rawat di Polsek Mejobo. Nanti setelah kondisi memungkinkan dan banjir surut, bisa dikembalikan kepada pemiliknya,” jelasnya.

AKBP Heru Dwi Purnomo turut mengimbau masyarakat terdampak banjir agar tetap tenang, mengikuti arahan petugas, dan segera melapor apabila membutuhkan bantuan.

“Kami mengimbau warga untuk tetap berada di posko pengungsian demi keselamatan. Jika ada kebutuhan mendesak atau hal-hal yang mengkhawatirkan, segera sampaikan kepada petugas. Polri bersama stakeholder terkait siap hadir dan membantu,” ujarnya.
 

Editor : Ahmad Antoni

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut