get app
inews
Aa Read Next : Wasit Babak Final Piala Dunia 2022 Akui Salah Buat Keputusan, Argentina Diuntungkan

Subhanallah! Usai Terjemahkan Alquran ke Bahasa Prancis, Barbara Dapat Hidayah Masuk Islam

Selasa, 14 Juni 2022 | 11:45 WIB
header img
Wanita asal Prancis bernama Barbara mantap jadi mualaf setelah terjemahkan Alquran. (Foto: Tangkapan Layar YouTube Ummu TV)

JAKARTAiNewsSemarang.id - Banyak jalan dan cara seseorang dalam memperoleh hidayah Islam dari Allah Subhanahu wa ta'ala. Seperti yang dialami oleh Barbara.

Wanita cantik asal Kota Lila, Prancis ini memutuskan mengucapkan dua kalimat syahadat di usianya yang masih 24 tahun. Barbara adalah seorang mahasiswa magister ilmu sosial di salah satu universitas ternama di Prancis Utara.

Sebelumnya ia mengaku tidak pernah mendengar tentang Islam, karena agama di keluarganya hanyalah tren (mode).

"Agama untuk keluarga saya adalah mode. Kami tidak berbicara banyak tentang Tuhan atau kepercayaan spiritual," kata Barbara, dikutip dari kanal YouTube Ummu TV, Selasa (14/6/2022).

Akan tetapi Barbara meyakini adanya Tuhan. Ia sendiri sering berhubungan dengan Sang Pencipta yakni dengan cara berbeda. Hal ini karena Barbara tidak pernah mengenal apa itu agama, di mana bisa mencurahkan ketakwaannya kepada Tuhan.

Kemudian Barbara bertanya kepada dirinya sendiri, bahwa ia meyakini ada cara untuk berkomunikasi serta berhubungan dengan Tuhan dengan cara yang jauh lebih baik.

"Dan saya berharap suatu hari saya menjadi dekat dengan-Nya," ujar dia.

Suatu ketika Barbara menempuh pendidikan pasca-sarjana dan tinggal di asrama. Di sana ia berteman dengan seorang mahasiswa asal Maroko.

Meskipun seorang Muslim, temannya itu tidak pernah membicarakan Islam. Bahkan, gayanya pun lebih condong ke Barat.

Editor : Maulana Salman

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut